Sabtu, 27 April 2024

Tim Yankes Bergerak Jatim di Sapeken Madura Tuntas Bertugas

Diunggah pada : 12 Desember 2023 19:57:24 25
Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak Dinkes Jatim dan Dinkes Sumenep foto bersama sebelum meninggalkan Kepulauan Sapeken

Jatim Newsroom - Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak Provinsi Jawa Timur di Pulau Sapeken Madura telah tuntas menjalankan bertugas dan akan kembali ke Surabaya. 

Koordinator Pelayanan Kesehatan Bergerak di Pulau Sapeken, Wahyuti (Dari Dinas Kesehatan Provinsi) dalam keterangan tertulis, Selasa (12/12/2023) menerangkan berbagai tindakan medis dan upaya kesehatan masyarakat telah dilakukan pemetaan sebelumnya.

"Sebelum keberangkatan kita sudah berkoordinasi dengan tim atau dokter yang ada di Puskesmas Sapeken ini tentang apa saja permasalahan kesehatan yang bisa kita layani di sini. Sehingga jenis tenaga kesehatan (nakes) yang dibutuhkan sesuai dengan permasalahan kesehatan tersebut.

Selain pelayanan kesehatan, lanjutnya, Tim Yankes Bergerak Jatim ini juga berbagi pengetahuan, baik kepada tenaga kesehatan maupun masyarakat. "Kami memberikan transfer knowledge kepada bidan di wilayah Puskesmas Sapeken terkait permasalahan persalinan, Integrasi Layanan Primer Dan TB.

Selain itu, ada program kesehatan lingkungan yaitu membuat Jamban Sehat di Pulau Saebus. "Dari Surabaya kita bawa cetakannya. Kemudian kita melakukan praktik tentang bagaimana membuat jamban sehat. Kemarin sempat membuat tiga percontohan jamban sehat," paparnya. Ada juga program untuk menurunkan angka stunting pada ibu hamil Dan balita mulai dari pengumpulan kader dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

Tim Yankes Bergerak Jatim pun mengunjungi rumah-rumah pasien. "Kami mengecek, misalnya apakah mereka sudah melakukan pengobatan TBC dengan baik.

Tak lupa, Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak mengapresiasi perjuangan para tenaga kesehatan di kepulauan. "Perjuangan yang mereka lakukan itu besar. Padahal bidan di sini itu ada beberapa yang belum PNS , tapi mereka tetap mau melakukan pelayanan kepada masyarakat secara optimal." tuturnya. 

Perlu diketahui, para pahlawan medis yang berasal Dari RSUD Dr. Soetomo, RSUD Haji, RS Mata Masyarakat Jawa Timur, RS M Noer Pamekasan, RS Gigi dan Mulut Unair, RS M. Anwar Sumenep, Dinkes Jatim, Dinkes Sumenep, dan Organisasi Profesi Tenaga Kesehatan Tradisional terjun membantu Pulau Sapeken, Madura selama empat hari, dari tanggal 7 s.d. 10 Desember 2023. 

Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak dengan jumlah 59 tenaga kesehatan ini melakukan pengabdian dalam bentuk pemeriksaan dan tindakan kepada beberapa kasus penyakit yang dialami oleh masyarakat Sapeken, serta pengobatan tradisional. Beberapa permasalahan kesehatan yang diberikan antara lain mata, bedah, obgyn, telinga, hidung, dan tenggorokan (THT), gigi mulut, sanitasi, stunting, TB dan kusta.

Program Pelayanan Kesehatan Bergerak ini sudah dilakukan di beberapa kepulauan di Madura, yaitu Kepulauan Kangean, Kepulauan Raas, dan Kepulauan Sapudi. Pada bulan Desember 2023 ini, Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak menuju ke kepulauan Sapeken. (mok/idc/hjr)

#dinaskesehatan #Yankes #Dinkes Prov Jatim #Sumenep #pelayanan kesehatan gratis #Kabupaten Sumenep #Tim Pelayanan Kesehatan Bergerak #Yankes Bergerak