Kamis, 2 Mei 2024

UPT PPSAA Sumenep Gelar Sharing Session

Diunggah pada : 15 Februari 2023 9:49:51 18
UPT PPSAA Sumenep Selenggarakan Sharing Session dengan Eks PM yang Berhasil Lanjutkan Studi di Politeknik Negeri Madura

Jatim Newsroom - Pemerintah Provinsi melalui Unit Pelaksana Teknis Perlindungan dan Pelayanan Sosial Asuhan Anak (UPT PPSAA) Sumenep Dinas Sosial (Dinsos) Jatim menyelenggarakan kegiatan sharing session dengan eks penerima manfaat (PM) yang berhasil melanjutkan studi di perguruan tinggi negeri.

 Eks PM yang dihadirkan kali ini ialah Ahmad Hakim, alumni UPT PPSAA Sumenep asrama Bangkalan tahun 2021 yang berasal dari Desa Banyubesih Kecamatan Tragah. Dirinya saat ini sedang menjalani masa perkuliahan semester 4 di Politeknik Negeri Madura pada program studi D3 Teknik Listrik Industri. Menariknya selama menjalani studi, eks PM tersebut mendapat program bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang kini disebut Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K).

Kegiatan sharing yang diselenggarakan mulai pukul 15.00 WIB di ruang les asrama Bangkalan tersebut diikuti oleh seluruh anak asuh jenjang SMA. Kegiatan diisi dengan edukasi dan motivasi seputar pengenalan kampus beserta jalur masuk dan juga terkait program KIP-K.

Kepala UPT PPSAA Sumenep, Imron Joeseof Joelinar, melalui Kepala Seksi Pelayanan Sosial Purwanto mengatakan, kegiatan sharing session dengan alumni yang diselenggarakan ini bertujuan memberikan edukasi serta motivasi kepada seluruh PM atau anak asuh, khususnya yang saat ini duduk di bangku SMA sederajat supaya memiliki minat melanjutkan kuliah setelah lulus sekolah. “Terlebih saat ini ada program KIP-K,” ujarnya.

Dirinya juga turut mengapresiasi pencapaian yang diraih oleh Ahmad Hakim serta berpesan untuk selalu disiplin dan rajin dalam menjalani perkuliahan. (her/s)

#dinsos jatim