Minggu, 19 Mei 2024

Cyber Security, Bakesbangpol Jatim Lakukan Evaluasi ITSA Aplikasi SIKAP

Diunggah pada : 12 Juni 2023 15:00:01 115
Rakor evaluasi Information Technology Security Assessment (ITSA) Aplikasi SIKAP, Senin (12/6/2023) di Ruang Rapat Lt. 3 Bakesbangpol Prov. Jatim. Foto; Ryanda

Jatim Newsroom- Untuk meningkatkan keamanan siber (cyber security) Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Jawa Timur (Bakesbangpol Prov. Jatim) menggelar rapat koordinasi dan melakukan evaluasi Information Technology Security Assessment (ITSA) Aplikasi SIKAP.

Kegiatan tersebut berlangsung, Senin (12/6/2023) di Ruang Rapat Lt. 3 Bakesbangpol Prov. Jatim. Rakor juga dihadiri Tim Diskominfo Jatim dan Scomptech selaku pengembang aplikasi.

Subkor Penyusunan Program Bakesbangpol Prov. Jatim, Sauman Dunia Sausan dalam kesempatan itu mengatakan, sejumlah poin menjadi hasil pembahasan pada rapat koordinasi, diantaranya Scomptech selaku pengembang aplikasi SIKAP wajib menindaklanjuti hasil temuan ITSA oleh Dinas Kominfo Prov. Jatim. “Scomptech juga diharapkan melaporkan perkembangan perbaikan dari temuan ITSA dimaksud secara berkala kepada Bakesbangpol Prov. Jatim,” katanya.

Subkor Persandian Dan Keamanan Informasi Diskominfo Jatim, Aulia Bahar Pernama mengatakan, di era yang semakin canggih ini, proses mengirim dan menyimpan data digital semakin dimudahkan. Namun, pengiriman dan penyimpanan data digital juga tidak 100% aman, sehingga perlu melakukan perlindungan terhadap data tersebut. Cyber security adalah perlindungan yang bisa diandalkan untuk melindungi data-data digital yang dimiliki.

“Manfaat yang paling utama tentu untuk meningkatkan keamanan data. Penerapan cyber security pada sebuah bisnis dapat mencegah terjadinya peretasan data dan kebocoran informasi penting, seperti data pribadi pelanggan. Data yang berhasil diretas dan dicuri sangat berbahaya karena dapat disalahgunakan untuk kejahatan,” katanya. (jal/hjr)

#Ka Bakesbangpol Prov Jatim