Cabor Panahan Kembali Sumbang Medali Emas Kabupaten Bondowoso

Jatim Newsroom – Atlet cabang olahraga Panahan Kabupaten Bondowoso kembali menambah koleksi Emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur ke VII tahun 2022. Sehingga membuat tuan rumah Bondowoso koleksi medali emas menjadi empat.
Medali emas tersebut kembali disumbangkan Adelia Rihhadatul Aisy di kelas compound aduan saat berlaga di Stadion Magenda Bondowoso, Selasa (28/6/2022) sore. Dua hari sebelumnya, ia juga menyabet medali emas untuk kelas compound perorangan putri dan medali perunggu untuk kelas compound mix team.
Saat meraih emas pertama, Adelia mengaku belum puas dan kembali menargetkan emas, meski menghadapi beberapa lawan berat dalam kejuaraan dua tahunan itu. Ia tetap optimistis. Namun tantangan yang cukup menguras pikiran yakni angin kencang. Sehingga membuatnya harus menarik busur panah setelah angin berlalu.
Sementara Ketua Persatuan Perpanahan Indonesia (Perpani), Achmad Arfandi dikonfirmasi, Rabu (29/6/2022) mengatakan, akan mengupayakan untuk memberikan reward kepada Adelia. Hal itu mengingat sumbangsihnya luar biasa dan membawa nama baik Bondowoso. "Insya Allah kita upayakan nanti, " kata dia.
Cabor panahan Kabupaten Bondowoso menyabet total empat medali, yakni dua medali emas dan dua perunggu. Selanjutnya, kontingen Bondowoso berlaga dalam kategori compound aduan mix team dan divisi nasional. Ia optimistis anak asuhnya akan kembali meraih hasil maksimal. (Pca/hjr)
Berita Terkait
Persiapan Porprov IX 2025, KONI Jatim da...

Rakerprov Muaythai Jatim Bahas Persiapan...

Singa Malang Maskot Porprov IX Jatim 202...

Kota Malang Siap Gelar Porprov IX 2025

Serahkan Bonus, Bupati Ipuk Fasilitasi B...
