Jumat, 3 Mei 2024

UPT PJJ Kediri Lakukan Pemeliharaan Pohon di Wilayah Perbatasan

Diunggah pada : 25 Januari 2024 22:00:48 27
dok.DPU Bina Marga Jatim

Jatim Newsroom - Guna mewujudkan ruas jalan yang aman, nyaman dan rindang bagi pengguna jalan, UPT PJJ Kediri bersama Dinas Lingkungan Hidup Kab Kediri melaksanakan pemeliharaan pohon perindang di Ruas Jalan perbatasan Kab Nganjuk – Kota Kediri Link 011.

Kegiatan ini juga melibatkan seluruh pihak terkait, antara lain Kepala Desa Wonoasri Kab Kediri, Babinsa Desa Wonoasri, dan warga sekitar. 

Kasubag TU UPT PJJ Kediri, Sutrisno, dikutip melalui resmi DPu Bina marga Jatim, Kamis (25/1/2024) mengatakan, kegiatan ini diawali dengan pemotongan pada sejumlah pohon perindang yang diperkirakan membahayakan pengguna jalan, sebab pohon-pohon itu bisa tumbang akibat derasnya air hujan disertai angin kencang pada awal musim penghujan.

Sutrisno menambahkan, kegiatan berikutnya adalah peremajaan pohon, yaitu penanaman pohon jenis Tabebuya sejumlah 60 bibit pohon yang ditanam di sepanjang bahu jalan. Peremajaan ini dilakukan di musim hujan supaya tidak ada pohon yang mati dan diharapkan cepat tumbuh.

Tim Pengawas UPT PJJ Kediri, Guguk Prayitno, menambahkan, pada prosesnya di sepanjang ruas Bts. Kab Nganjuk – Bts. Kota Kediri Link 011 ini terdapat enam titik pohon perindang yang berpotensi rawan tumbang dan sebagian lagi berpotensi merusak trotoar dan badan jalan.

Kegiatan penanaman pohon ini mendapat apresiasi dari Kepala Desa Wonoasri Kab. Kediri, Anik Muryatini, S.Pd yang ikut terjun ke lokasi penanaman pohon. Menurutnya, kegiatan ini dapat mengantisipasi pohon rawan tumbang di wilayahnya, yang merupakan area jalan Provinsi.

Adapun penanaman pohon tabebuya sangat memberikan dampak yang positif terhadap keindahan dan kebersihan lingkungan sekitar jalan.

"Saya mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya kepada Dinas PU Bina Marga Provinsi Jawa Timur, Dinas Lingkungan Hidup Kab Kediri dan Warga sekitar untuk perhatian dan antusiasnya demi keselamatan bersama,“ pungkasnya. (red)

#DPUBinaMarga