Jumat, 17 Mei 2024

Perhutani Mojokerto Kembangan Bukit Kayoe Putih Jadi Objek Wisata

Diunggah pada : 17 Juni 2022 8:34:12 296
Wisata Bukit Kayoe Putih

Jatim Newsroom- Wisata Bukit Kayoe Putih yang berada dikawasan hutan Perhutani Mojokerto memenuhi syarat administrasi sebagai objek wisata. Hal ini setelah KPH Perhutani Mojokerto menerima PT. Bhakti Mandiri Wisata Nasional dari Sleman, Yogyakarta yang melakukan audit destinasi wisata pada Selasa, (14/6/2022).

Administratur Perhutani Mojokerto, Prasetyo Lukito, Jumat (17/06/2022) mengatakan, wisata ini memang perlu diaudit secara rutin, khususnya terkait standard operating procedure (SOP) wahana.

Menurutnya, audit rutin tersebut perlu dilakukan agar diketahui secara pasti perkembangan dan pelaksanaan SOP di tempat wisata. Terlebih SOP wahana permainan dan spot lainnya apakah dilaksanakan dengan benar atau tidak oleh pengelola.

Dia menambahkan, dari audit itu akan tahu SOP dilakukan dengan benar, sehingga dapat menyuguhkan lokasi wisata yang sesuai dengan standar yang ditentukan demi kenyamanan dan keselamatan pengunjung.

Kegiatan audit diketuai oleh Wendy, yang diantaranya melakukan audit Wisata Bukit Kayoe Putih yang merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di KPH Mojokerto.

Wendy menyampaikan, bahwa audit kali ini ada dua tahapan yaitu dengan metode wawancara dengan pengelola dan observasi. “Setelah kami mengamati secara langsung bahwa wisata bukit kayoe putih sudah masuk kriteria memenuhi syarat baik dalam administrasi maupun spot-spot yang harus dilengkapi didalam objek lokasi wisata”, katanya.

Menurutnya, ada sedikit kelengkapan sarana yang harus dilengkapi oleh pengelola untuk dua minggu kedepan agar bisa mendapatkan sertifikasi Cleanliness, Health, Safety dan Environment Sustainability (CHSE). (jal/hjr)

#perhutani