Jumat, 17 Mei 2024

Perhutani Dukung Program Dosen Pulang Kampung di Banyuwangi

Diunggah pada : 9 Juni 2022 8:17:35 120
Institut Pertanian Bogor (IPB) menyelenggarakan Program Dosen IPB Pulang Kampung tahun 2022 di Kabupaten Banyuwangi

Jatim Newsroom- Untuk pertama kalinya Institut Pertanian Bogor (IPB) menyelenggarakan Program Dosen IPB Pulang Kampung tahun 2022. Pada kegiatan ini, para dosen dari IPB yang berasal dari Banyuwangi akan melakukan pendampingan untuk masyarakat terutama disekitar kawasan hutan dalam hal pemberdayaan masyarakat supaya bisa lebih sejahtera.

Administratur Perhutani KPH Banyuwangi Barat, Dedy Siswandhi, Kamis (09/06/2022)  mengatakan, pendampingan yang dilakukan oleh Dosen IPB kepada masyarakat dalam hal ini Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) mulai dari penggalian potensi, perencanaan sampai dengan kegiatan produktif, manajerial dan pasca produksi.

Dedy menambahkan, potensi KPH Banyuwangi Barat untuk kesejahteraan masyarakat sangat besar mulai dari agroforestry, wisata, pemanfaatan jasa lingkungan sampai dengan pemanfaatan lahan dibawah tegakan, tutupnya.

Dosen IPB, Soni Trison menambahkan, bahwa Program Dosen IPB Pulang Kampung ini diharapkan memberi inovasi Dosen atau Peneliti IPB University agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat, sehingga masyarakat merasakan manfaat dari inovasi yang sudah dikembangkan oleh IPB.

“Supaya dampaknya bisa mensejahterakan masyarakat terutama LMDH, untuk itu program ini sampai akhir tahun akan berkolaborasi dengan para pihak seperti Pemerintah Kabupaten, Cabang Dinas Kehutanan, dan Perum Perhutani,” katanya.

“Diprogram ini tidak hanya IPB yang berkepentingan, tapi juga daerah lebih peka terhadap potensi didaerah yang bisa dikembangkan. Program ini tidak hanya pelatihan saja tapi sampai eksekusi,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Desa Jambewangi Masykur menyampaikan, adanya program dosen pulang kampung ini membawa nilai manfaat bagi masyarakat desa terutama yang berada di sekitar kawasan hutan.

Selama ini hubungan Pemdes, LMDH dan Perhutani sangat harmonis, sehingga diharapkan potensi sumber daya alam dalam kawasan hutan dapat mengangkat kesejahteraan masyarakat Desa Jambewangi khusunya yang berada disekitar kawasan hutan.

Sebelumnya, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Barat bersama Dosen IPB, Soni Trison mengadakan diskusi rangka program dosen pulang kampung bertempat di Balai Desa Jambewangi Kecamatan Sempu, Banyuwangi, Minggu (05/06).

Hadir dalam acara tersebut antara lain dari Perhutani, Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Wilayah Banyuwangi, Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Mitra Hutan Lestari dan LMDH Sobowono serta masyarakat Desa Jambewangi. (jal/hjr)

#perhutani