Rabu, 8 Mei 2024

BMKG : Waspada Hujan Lebat Pada Sore Hari di Sebagian Wilayah Jatim

Diunggah pada : 22 April 2022 19:06:44 121
dok. BMKG Juanda

Jatim Newsroom - Badan Meteorologi, Klomatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda mengeluarkan peringatan dini. Dalam siaran persnya menjelaskan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, disertai petir dan angin kencang sesaat, diperkirakan terjadi di sejumlah wilayah Jatim tiga hari ke depan.

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Klas I Juanda, Teguh Tri Susanto, Jumat (22/4/2022), mengatakan, pada pagi hari, hujan diprakirakan akan melanda wilayah Kabupaten Malang, Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, Sampang dan Sumenep.

Sementara pada siang sampai dengan sore hari, hujan akan mengguyur wilayah Kota Surabaya, Batu, Kabupaten Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Nganjuk, Madiun, Ngawi, Magetan, Trenggalek, Blitar, Kediri, Malang, Batu, Pasuruan, Probolinggo, Lumajang, Jember, Bondowoso dan Bangkalan. Pada malam hari, hujan diprakirakan hanya akan mengguyur Kabupaten Malang.

Dikatakannya, di Jawa Timur, suhu udara akan mencapai 15-34 derajat celcius dengan kelembapan udara 60-100 persen. Angin akan dominan berhembus dari Timur ke Timur Laut, dengan kecepatan 05-30 km/jam.

Informasi dari BMKG Maritim Perak Surabaya pada, Jumat (22/4/2022), kondisi cuaca berawan secara umum terjadi di wilayah perairan Jatim. Potensi hujan ringan hinga sedang dapat terjadi di Selat Madura, Perairan selatan Jatim, dan Samudera Hindia selatan Jatim.

Arah angin didominasi dari Timur ke Tenggara, dengan kecepatan angin maksimum di Laut Jawa bagian Timur sebesar 10 knots (19 km/jam) dan Samudera Hindia selatan Jatim sebesar 23 knots (41 km/jam).

Ketinggian gelombang laut di Selat Madura antara 0.1-0.5 m, Laut Jawa bagian Timur antara 0.2-0.5 meter dan Samudera Hindia Selatan Jatim antara 1.5-3.5 meter. Waspada tinggi gelombang lebih dari 2.5 m di Samudera Hindia selatan Jatim. (ern/s)

 

 

 

 

 

 

 

#Jawa Timur #BMKG