Jumat, 17 Mei 2024

TNI/Polri dan Satpol PP Sidak Ketersediaan Migor di Pasaran

Diunggah pada : 27 Mei 2022 10:07:10 54
TNI, Polri dan Satpol PP saat melakukan Sidak untuk memastikan ketersediaan Migor aman di pasaran, Kamis (26/5/2022).

Jatim Newsroom - Petugas gabungan dari TNI, Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bojonegoro serentak melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di sejumlah tempat atau pertokoan di 28 kecamatan se- Kabupaten Bojonegoro, dengan tujuan untuk memastikan ketersediaan Minyak Goreng (Migor) aman di pasaran, Kamis (26/5/2022).

Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Arm Arif Yudo Purwanto mengatakan, dari sejumlah tempat yang didatangi oleh petugas gabungan seperti di Pasar Kliwon Desa/Kecamatan Dander dan Pasar Legi Desa/Kecamatan Temayang, bahwa ketersediaan Migor curah masih relatif aman. Sementara untuk harga jual Migor curah dari Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp. 14.000 di pasaran dijual Rp 15.000 per kilogram.

“Untuk harga migor dari sejumlah tempat yang kita datangi harganya masih wajar tidak ada kenaikan yang signifikan. Dan kami TNI-Polri beserta Pemda akan terus mengawal atau mengecek atas ketersediaan migor sekaligus harganya agar tetap aman dan stabil  tidak berbeda jauh dengan HET yang sudah ditentukan oleh pemerintah pusat, “ujar Dandim. (yan/n)

 

#bojonegoro