Minggu, 5 Mei 2024

Reses di Kediri. Wara Sundari Renny Pramana Minta TPS Ramah Disabilitas

Diunggah pada : 6 Desember 2023 11:25:52 55
Anggota DPRD Jatim, Wara Sundari Renny Pramana saat serap aspirasi atau reses di wilayah Kediri. (Pca)

Jatim Newsroom - Ketua Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur Wara Sundari Renny Pramana kembali melaksanakan kegiatan Penyerapan Aspirasi Masyarakat untuk Daerah Pemilihan Jatim 8. Penyerapan aspirasi masyarakat kali ini dilaksanakan di kantor Balai Desa Bangkok, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Selasa (6/12/2023) malam. Ada sekitar 135 orang tamu undangan ikut hadir dalam acara tersebut. Mereka adalah petugas PKH (Program Keluarga Harapan) Kader Jumantik, serta anggota PKK.

Dalam reses tersebut, Ketua Komisi E Wara mendapatkan keluhan soal Tempat Pemungutan Suara (TPS) bagi penyandang disabilitas perlu diperhatikan oleh pemerintah desa dan KPPS. Kemudian keluhan tersebut langsung direspon oleh ketua komisi E. "Insyah Allah ada Pak Camat, Pak Kades. Mas bupati juga menyampaikan agar semua bisa nyaman untuk memilih di TPS yang harus ramah dengan disabilitas. Insyah Allah yang menggunakan kursi roda pun tidak kesulitan dalam mencoblos," ujarnya Bunda Wara yang juga bendahara PDIP Jatim.

Mudah-mudahan setelah ini pihaknya bisa membantu teman-teman disabilitas. "Karena saya punya beberapa bantuan kursi roda, alat pendengar dan krek. Tapi saya akan meringankan beban disabilitas melalui jenengan," tuturnya.

Selain itu Bunda Wara sapaan akrabnya ini, menyampaikan terkait aspirasi yang disampaikan di antaranya tentang perbaikan paving jalan desa. "Nanti saya komunikasikan dengan Bupati Kediri. Kita dorong agar segara terealisasi. Kalau jalan Provinsi akan kami sampaikan ke paripurna DPRD Jatim,"pungkasnya Bunda Wara Politisi asal PDIP Jatim.

Kepala kantor Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri, Moch Imron mengatakan, dengan kehadiran Ketua Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur Wara Sundari Renny Pramana diharapkan bisa membawa manfaat bagi masyarakat. "Kita bersyukur sudah didatangi beliau. Seumpama warga punya unek-unek atau aspirasi bisa disampaikan secara langsung. Terpenting adalah untuk kemajuan Desa Bangkok atau Kecamatan Gurah," terangnya. (pca/hjr)

#dprd jatim