Sabtu, 4 Mei 2024

Gubernur Khofifah Hadiri Haul Agung Sunan Ampel ke-546

Diunggah pada : 11 Maret 2023 6:35:05 248
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat Haul Sunan Agung Ampel di Surabaya, Jumat (10/03/2023).

Jatim Newsroom -Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menghadiri peringatan Haul Agung Sunan Ampel ke-546 yang digelar di kompleks makam Sunan Ampel Surabaya, Jumat (10/03/2023) malam. Selain berdzikir gubernur juga mengajak hadirin mendoakan keselamatan bangsa.

"Kita yang hadir dalam Haul Agung ini berharap, jikalau Raden Rahmat atau Sunan Ampel masuk Surga- Nya Allah SWT, kita bisa ikut rombongannya beliau. Karena hanya mereka yang bertaqwa lah, masuk surga secara rombongan," harap Gubernur Khofifah.

Bersama ribuan peziarah dari berbagai wilayah, Gubernur Khofifah tampak khusyuk memanjatkan dzikir dan doa di depan maqbarah Sunan Ampel atau nama lain dari Raden Rahmat Rahmatullah lahir tahun 1401 M yang merupakan putra Syaikh Maulana Malik Ibrahim. "Mudah-mudahan malam hari ini ada limpahan keberkahan. Amal baik kita senantiasa mendapatkan ridhonya Allah dan kita semuanya mati dalam keadaan Husnul Khatimah," ucapnya.

Sunan Ampel merupakan sosok yang patut diteladani sebagai penyebar ajaran agama Islam dengan cara yang arif bijaksana penuh kesantunan. Sunan Ampel merupakan sosok ulama yang begitu dihormati dan dicintai masyarakat, bahkan hingga saat ini. Peringatan Haul Agung digelar selama tiga hari, yaitu mulai tanggal 10 hingga 13 Maret 2023. Haul Agung akan dihadiri para Habaib, Kyai dan ulama. (jal/hjr)

#Gubernur Jawa Timur