Sabtu, 18 Mei 2024

Dekranasda Jatim Terima Kunjungan Dharma Wanita Kemendagri RI

Diunggah pada : 20 Juli 2023 15:25:38 48
Sumber Foto: Diskop-UKM Jatim

Jatim Newsroom – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak menerima Kunjungan Kerja Dharma Wanita Persatuan Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri RI, yang dipimpin oleh Wakil Ketua, Yuniar Hendriwan. 

Kunjungan berlangsung hari ini, Kamis (20/7/2023) di Ruang Aria Wirjaatmadja, Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Jawa Timur (Diskop-UKM Jatim), Sidoarjo. Yuniar menyampaikan terima kasih atas kesempatan untuk dapat mengetahui dan mengenal lebih dekat Dekranasda Provinsi Jawa Timur sekaligus hasil usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Jawa Timur.

“Sebagaimana kita ketahui, bahwa UMKM mempunyai peran penting dalam peningkatan perekonomian masyarakat kecil, sehingga Dekranasda merupakan wadah yang tepat untuk menciptakan pengrajin yang handal dan berdaya saing,” lanjut Yuniar melalui rilis Diskop-UKM Jatim. 

Kurangnya akses pasar, terbatasnya modal, dan persaingan yang ketat dengan produk sejenis dari luar negeri menurut Yuniar merupakan tantangan besar bagi pengrajin. “Kami berharap melalui Dekranasda Provinsi Jatim, para pengrajin terus bersemangat dan termotivasi dalam meningkatkan kualitas produk yang dapat bersaing baik di pasar lokal maupun pasar global,” katanya.

Menyambut kunjungan tamu, Arumi menyampaikan, Jawa Timur mempunyai kekuatan ekonomi terbesar kedua setelah Jakarta. Secara geografis Jawa Timur berada di tengah Indonesia. Jadi menjembatani wilayah Indonesia Bagian Barat dan Indonesia Bagian Timur. Dengan populasi penduduk sekitar 40 juta orang, juga mempengaruhi semakin banyak ide dan kreativitas original yang muncul.

“Galeri Dekranasda Provinsi Jatim di Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jatim ada dua, yaitu Galeri Batik dan Galeri CTH-Cooperative Trading House yang mempromosikan produk makanan dan minuman. Semoga kunjungan ini menjadi ajang silaturahmi ke depannya dan akan ada kunjungan berikutnya”, jelas Arumi. (idc/hjr) 

#Diskop UKM Jatim #Dekranasda Jatim