Minggu, 19 Mei 2024

Bersama Petronas Caligari, ESDM Jatim Sosialisasi Pemboran Sumur Hikmah-1 dan Perkasa-1 Madura

Diunggah pada : 3 Oktober 2023 15:29:12 160
ESDM Jatim bersama Bersama Petronas Caligari sosialisasi Pemboran Sumur Hikmah-1 dan Perkasa-1 Madura. (Hendrik)

Jatim Newsroom - Dinas Energi  dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Timur bersama SKK Migas dan Petronas kembali menggelar sosialisasi survei Geophysical dan Geotchnical dan pemboran sumur eksplorasi Hikmah-1 dan Perkasa-1 untuk pengembangan di lapangan eksplorasi hidayah oleh PC North Madura II Ltd ke stakeholder terkait baik pemda, Pemkab, instansi pusat serta masyarakat sekita explorasi.

Diantaranya, Kodam V Brawijaya, TNI AL, otoritas kepelabuhan Indonesia, nelayan, dan Pemkab Sampang, serta BUMD, OPD lingkungan Provinsi Jatim yang dilaksanakan di gedung ESDM Jatim, Selasa (3/10/2023).

“Terima kasih kepada, SKK Migas Perwakilan Jabanusa dan Petronas Carigali Ketapang II Ltd atau PCK2L untuk kesekian kalinya karena telah lakukan giat sosialisasi untuk mengoptimalkan percepatan  penemuan cadangan migas pada suatu prospek secara teknis, dan keekonomian yang layak untuk dikembangkan pada tahapan produksi untuk mendukung ketahanan energi nasional umumnya dan Jawa Timur, khususnya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat,” kata Sekertaris ESDM Jatim, Oni Setiawan mewakili Kepala Dinas ESDM Provinsi Jatim, Nurkholis

Dikatakanya, sosialisasi ini penting sebagai bentuk transparansi, dan diseminasi informasi untuk memberikan pemahaman yang jelas secara teknis dan sosial kepada pemerintah daerah dan masyarakat sekitar terkait kesesuaian pelaksanaan kegiatan di lapangan, sehingga tidak ada salah paham di kemudian hari.

“Kita juga paham bentuk dukungan apa yang dapat diberikan kepada PCK2L agar pelaksanaan site suvey dan pemboran sumur eksplorasi Hikmah-1 dan Perkasa-1 di wilayah lepas pantai Utara Madura bisa berjalan kondusif sesuai dengan target yang ditentukan, sehingga mendukung akselerasi  pencapaian target pemerintah pada tahun 2030 produksi minyak bumi sebesar 1 juta Barel Oil Per Day (BOPD) dan gas bumi sebesar 12 miliar standar kaki kubik per hari atau BSCF,”paparnya.

Ia juga memberikan apresiasi luar biasa kepada PCK2L yang telah menyelesaikan pengalihan Partisipasi Interest (PI) sebesar 3% WK Ketapang kepada BUMD (PT. Petrogas Jatim Sampang) pada September 2023.  Karena untuk saat ini baru PCK2L satu-satunya K3S yang berhasil mewujudkan PI sesuai Permen. ESDM No. 37 Tahun 2016 tentang Penawaran Participating Interest 10 % pada Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi.

Pengalihan PI ke PT. PJSE tersebut merupakan dukungan konkret PCK2L terhadap inisiatif Pemerintah Indonesia untuk meningkatkan partisipasi daerah dalam pengelolaan bisnis hulu minyak dan gas bumi. “Adanya eksplorasi ini diharapkan mengerakkan giat roda-roda kehidupan sosial ekonomi masyarakat untuk mengungkit kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara tepat, dan nyata bagi memberdayakan perekonomian masyarakat setempat,” ucapnya.

Kemudian,  tahap kegiatan pengembangan produksi migas di sumur Hikmah-1 dan Perkasa-1 memberikan multiplier effects yang besar bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Bangkalan dan Sampang khususnya dan Jawa Timur umumnya.  (Pca/hjr)

 

 

#dinas ESDM