Sabtu, 4 Mei 2024

Agustus 2022, Nilai Tukar Petani Naik 1,97%

Diunggah pada : 1 September 2022 16:55:52 43

Jatim Newsroom - Nilai tukar petani (NTP) nasional pada Agustus 2022 berada di level 106,31 poin. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat NTP ini naik 1,97% dibanding NTP bulan sebelumnya. Hal ini mengindikasikan tingkat kesejahteraan petani meningkat pada bulan lalu.

Kepala BPS, Margo Yuwono, dalam keterangannya, Kamis (1/9/2022) mengatakan, kenaikan NTP didorong oleh Indeks Harga yang Diterima Petani (It) yang mengalami kenaikan sebesar 1,28%, sedangkan Indeks Harga yang Dibayar Petani (Ib) turun sebesar 0,68%.

Kenaikan NTP tersebut dipengaruhi oleh naiknya NTP di empat subsektor pertanian, yaitu subsektor tanaman pangan sebesar 2,74%, subsektor tanaman perkebunan rakyat 5,86%, subsektor peternakan 0,07%, dan subsektor perikanan 0,39%.

Sementara itu, Subsektor Tanaman Hortikultura mengalami penurunan NTP sebesar 7,38%. Pada Agustus 2022 terjadi penurunan Indeks Harga Konsumsi Rumah Tangga (IKRT) di Indonesia sebesar 1,04 persen yang disebabkan oleh penurunan indeks pada kelompok pengeluaran Makanan, Minuman, dan Tembakau.

Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) nasional Agustus 2022 sebesar 106,63 atau naik 1,10 persen dibanding NTUP bulan sebelumnya. (jal/hjr)

#BRS, statistik, BPS

Berita Terkait