Jumat, 20 September 2024

Tingkatkan SDM, Disperindag Jatim Gelar Gebyar Start-Up Jatim 2024

Diunggah pada : 11 Juli 2024 23:40:19 39

Jatim Newsroom- Dalam rangka meningkatkan perekonomian khususnya berbasis inovasi, kreativitas dan teknologi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur menggelar Gebyar Start-Up Jawa Timur 2024, Grandcity Mall Surabaya, Kamis (11/7/2024)

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Iwan dalam sambutan pembukaan yang dibacakan oleh Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Pengawasan  dan Pengendalian Industri Disperindag Jatim, Eddi Wiyono mengatakan kegiatan Gebyar Start-Up Jawa Timur 2024 merupakan tindak lanjut dari gerakan 2000 Start-Up yang telah dicanangkan oleh Gubernur Tahun 2023, "  Kita ingin menciptakan 2000 pustaka baru dalam 5 tahun mendatang salah satu langkah-langkahnya adalah kegiatan Gebyar Start-Up 2024,"ujarnya.

Ia mengatakan kontribusi nasional ekonomi kreatif akan semakin berkembang dan menjadi bagian perekonomian Jawa Timur yang banyak menyerap tenaga kerja khususnya berbasis ekonomi inovasi kreativitas dan teknologi.

Dalam kegiatan ini juga diperlombakan  meliputi lomba animasi, lomba videografi, lomba komik dan lomba game game developer. Kegiatan ini melibatkan seluruh peserta umum baik SMK SMA Perguruan Tinggi serta komunitas. Pihak panitia mengundang 400 target peserta.  Para peserta berharap muncul secara standar baru dalam teknologi Start Up

Dalam Gebyar Start-Up Jawa Timur 2024 juga mengadakan bisnis matching atau packing sehingga dapat diketemukan antara kebutuhan industri dengan kemampuan adik-adik. Tim developer ini bisa tertarik dalam berkolaborasi yang menguntungkan untuk membantu dalam promosi, industri  produksi industri maupun pengembangan. (mad/hjr)

#Disperindag Jatim

Berita Terkait

Tingkatkan Perdagangan Antar Daerah.
Provinsi Jatim Kembali Gelar Misi Dagang...
11 September 2024
thumb
Festival Ekspor Jawa Timur 2024
Pj. Gubernur Adhy : Jatim Urutan Ketiga...
7 Agustus 2024
thumb
Festival Ekspor Jawa Timur 2024
Pj. Gubernur Jatim Lepas Lima Truk Produ...
7 Agustus 2024
thumb