Rabu, 26 Juni 2024

Wisuda 1.029 Lulusan Unair, Rektor Pesan Teruslah Belajar dan Jangan Minder

Diunggah pada : 16 Juni 2024 15:58:30 35
Wisuda 242 Unair pada Sabtu (15 Juni 2024) di Airlangga Convention Center (ACC), Kampus MERR-C. (Foto: PKIP UNAIR)

Jatim Newsroom - Wisuda ke-242 Universitas Airlangga resmi berlangsung pada Sabtu (15/06/2024). Kegiatan tersebut digelar di Airlangga Convention Center (ACC), Kampus MERR-C. Melalui kesempatan tersebut, Rektor Universitas Airlangga, Prof Dr Mohammad Nasih SE MT Ak, telah meluluskan sebanyak 1.029 wisudawan dari program Doktor, program Magister, program Sarjana, dan program Vokasi.

Dalam sambutannya, Prof Nasih menekankan untuk tidak melihat proses wisuda sebagai akhir proses pembelajaran. “Kami mengajak kalian semua untuk bersyukur atas momen ini. Namun, wisuda tidak boleh diartikan sebagai akhir dari proses belajar, melainkan hanya pemberhentian sejenak untuk kembali belajar lebih banyak lagi,” ungkapnya, dalam rilis Unair, Minggu(16/6/2024)

Menurutnya, belajar adalah proses untuk dapat menyesuaikan diri dengan baik di masyarakat nantinya. Hal itu menjadi krusial. Sebab, kemampuan menyesuaikan diri dan merespons perubahan zaman juga menjadi penentu kesuksesan seseorang. Maka dari itu, pengorbanan dalam proses belajar tidak akan pernah menjadi hal yang sia-sia.  Melalui bekal yang telah didapat selama belajar, Prof Nasih turut mengingatkan wisudawan untuk tidak minder ketika nantinya terjun di tengah masyarakat. 

“Ketika meluangkan waktu untuk belajar itu adalah modal investasi anda. Saya yakin return yang akan didapat tergantung pengorbanan yang diberikan. Tidak hanya pengorbanan secara material, tapi juga waktu dan kesungguhan untuk menyingkirkan kesenangan sejenak,” paparnya

Selain berpesan untuk tidak menghentikan proses belajar, Prof Nasih turut memberikan informasi membanggakan terkait capaian Unair. Capaian tersebut berupa peringkat ke-81 dunia dalam Times Higher Education Impact Rankings. Menurutnya capaian ini juga didapat dengan banyak pengorbanan dan kerja sama sivitas akademika Unair.

“Sebagian besar orang lupa kalau perguruan tinggi tidak hanya soal belajar mengajar. Melainkan juga punya misi lain, yakni riset dan pengabdian masyarakat. Alhamdulillah atas komitmen Unair dalam hal tersebut, kali ini unair berada di posisi nomor 81 dalam impact nya,” pungkasnya. (mad/s)

#unair