Senin, 6 Mei 2024

Universitas Brawijaya dan BI Ajak Mahasiswa Cinta, Bangga, Paham Rupiah

Diunggah pada : 20 November 2023 16:48:52 34

Jatim Newsroom - Universitas Brawijaya (UB) bekerjasama dengan Bank Indonesia (BI) menggelar Generasi Baru Indonesia (GenBI) Goes to Campus, Senin (20/11/2023), di Gedung Widyaloka. 

Acara yang bertajuk “GenBI Festival: Cinta, Bangga, Paham Rupiah” ini diikuti 275 mahasiswa penerima beasiswa BI baik dari UB maupun perguruan tinggi lainnya.

Kegiatan ini merupakan program pemberdayaan bagi penerima beasiswa BI sekaligus memperingati Hari Pahlawan. Acara puncak diisi dengan talk show bersama Sejarawan Dr. Reza Hudianto, S.S., M.Hum dengan tema “Inspirasi Pahlawan bagi Generasi Muda untuk Indonesia Maju”, dan “Generasi Milenial Bangga Pakai Rupiah”.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan Mahasiswa Dr. Setiawan Noerdajasakti, S.H., M.H sangat mengapresiasi kegiatan ini.Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan Mahasiswa Dr. Setiawan Noerdajasakti, S.H., M.H

“Kami sangat senang karena UB mendapat perhatian luar biasa dari berbagai institusi dan lembaga sehingga banyak institusi menggelar kegiatan goes to campus. Terima kasih kepada BI yang sudah menyediakan beasiswa dalam jumlah besar kepada banyak mahasiswa UB. Saya berharap mahasiswa UB dapat memanfaatkan peluang ini untuk kelancaran studi,” kata Setiawan saat membuka acara.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Malang Samsun Hadi menjelaskan, rangkaian kegiatan GenBI Festival telah dilakukan mulai 5 November 2023, yang terdiri dari Gelang Sahabat (GenBI Malang Bersama Difabel Hebat), Turnamen Badminton, GenBI Got Talent, lomba stand up comedy, donor darah, serta kegiatan puncak yakni talk show.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Malang Samsun Hadi “Melalui tema talk show ini, kita diingatkan bahwa rupiah bukan sekadar nominal, melainkan ada nilai sejarahnya, terutama karena di tiap uang kertas rupiah memiliki gambar pemandangan alam Indonesia. Hal tersebut juga merupakan pengingat sekaligus tantangan agar masyarakat dapat meneruskan perjuangan pahlawan dengan cara mengelola kekayaan alam sebaik-baiknya untuk generasi mendatang,” papar Samsun.

Salah satu penerima beasiswa BI Thareq H Hidayat menuturkan, kegiatan ini sangat bermanfaat, karena para penerima beasiswa dilatih, dibina, dan disatukan oleh BI melalui wadah Generasi Baru Indonesia (GenBI).

“Beasiswa BI tidak hanya berbentuk pembiayaan, tetapi juga bergerak pada student resources development. Melalui GenBI, mahasiswa diberdayakan sehingga awardee tidak hanya dibantu finansialnya tetapi juga disiapkan baik secara kualitas dan kapabilitas,” ujar mahasiswa Fakultas Hukum 2020 ini.

Pada acara ini juga dilakukan penyerahan apresiasi kepada pemenang lomba pada berbagai rangkaian kegiatan GenBi goes to Campus. (jal)

 

      

 

 

#bank Indonesia