Minggu, 5 Mei 2024

PLN Gencarkan Transisi Energi Hijau

Diunggah pada : 15 Desember 2023 16:39:32 151

Jatim Newsroom- PLN Icon Plus sebagai Subholding Beyond Kwh milik PLN berkolaborasi dengan Masdar Mitra Solar Radiance berinisiatif menggelar acara collaboration gathering bertema Green Energy dengan judul “Solar Energy Beyond Limits : Unleashing Maximal Potential on Your Rooftop” di Hotel J.W Marriot, Surabaya.

acara tersebut dihadiri perwakilan General Manager PT PLN (Persero) UID Jawa Timur yaitu Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan, Martindar Jalu Respati, para Manager PLN UP3 Jawa Timur, President Director PT Masdar Mitra Solar Radiance, Widyatama D.Saptodewo dan Rahmat Priyo Handono selaku Vice President Pelayanan Ketenagalistrikan yang mewakili Direktur Electricity Related Business PLN Icon Plus.

Pada acara tersebut tak ketinggalan dihadirkan pula perwakilan pelanggan PLN terpilih sebagai audience sekaligus target pasar potensial. Rahmat menjelaskan bahwa berdasarkan data dari International Energy Agency untuk pertama kalinya pada tahun 2023 nilai investasi di bidang solar energy melampaui nilai investasi di bidang oil dimana di tahun-tahun yang lalu investasi di bidang solar energy hanya seperlima dari oil. Lebih lanjut rahmat menambahkan bahwa harga solar panel sebagai komponen utama solar energy turun jauh sekali dimana pada akhir tahun harganya 25 sen dollar per wp dan sekarang hanya sekitar 15 sen dollar saja. 

Kenaikan suhu global akibat emisi bisa dikurangi dengan cara beralih menggunakan produk solar energy ini dengan memanfaatkan luasan rooftop di perusahaan milik seluruh pelanggan PLN karena  keunggulannya sebagai sumber energi bersih. “Setiap 10 meter persegi luasan atap berpotensi untuk dipasang solar panel berkapasitas 1 Kwp yang menghasilkan listrik 3,5 sampai dengan 4 kWh dan energi bersih ini bisa didapatkan dengan harga yang lebih murah tanpa investasi di depan” tegas Rahmat, dalam keterangan tertulis, Jumat (15/12/2023).

Martindar Jalu Respati memaparkan bahwa target Net Zero Emission di 2060 salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan Energi Baru Terbarukan yaitu Green Energy dan kolaborasi inilah yang merupakan salah satu langkah untuk mencapainya. “Kami ingin PV rooftop ini bisa mensupport kebutuhan listrik bisnis maupun usaha bapak ibu semua, dan PLN juga ingin menjadi One Stop Solution untuk masalah energi listrik, jadi bapak ibu silahkan handel bisnisnya biarkan kami dan subholding kami urus listriknya” sebut Jalu menambahkan.

 “PLTS atap ini merupakan layanan solusi green energy dari PLN Icon Plus sebagai produk yang mendukung sustainability energy kepada bapak ibu pelanggan sekalian, bersama mitra kami PT Masdar Mitra Solar Radiance dan rekan-rekan holding kami PLN UID Jatim tentu akan selalu support untuk setiap proses sampai pemasangan alat ukur di lokasi pelanggan” ujar Rory Aditya, Senior Manager PLN Icon Plus Strategic Business Unit Jawa Timur. 

Pemaparan tersebut sejalan dengan arahan Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi bahwa telah menjadi komitmen PLN Icon Plus dalam memperluas penggunaan energi hijau di Indonesia, dan komitmen ini pun diwujudkan dengan menyediakan solusi inovatif dan berkelanjutan. Setelah acara ini selesai Rory mengajak para calon pelanggan potensial PLN agar tidak ragu untuk dapat menghubungi kantor PLN Icon Plus Jatim apabila ada kebutuhan PLTS Atap di perusahaan masing-masing. Semoga ini merupakan salah satu upaya untuk masa depan bumi yang lebih baik. (hjr)

#PLN UID Jatim