Jumat, 20 September 2024

Kepala Bappedalitbang Kota Surabaya Paparkan Program Sasaran Pembangunan Kota Tahun 2024

Diunggah pada : 17 Januari 2024 15:01:46 747
Kepala Bappedalitbang Kota Surabaya Paparkan Program Sasaran Pembangunan Kota Tahun 2024

Jatim Newsroom – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kota Surabaya, Irvan Wahyudradjat, memaparkan program-program sasaran pembangunan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya tahun 2024, dalam program dialog interaktif Surabaya Pagi Ini, bertajuk ‘Memastikan Akurasi Sasaran Program Pemkot Surabaya untuk Masyarakat Tahun 2024’, pada siaran Radio Republik Indonesia (RRI) Surabaya, Rabu (17/1/2024). 

“Untuk 2024 ini, selain melanjutkan program-program ekonomi kerakyatan sebagaimana visi dan misi Pak Wali Kota, kita juga mulai menyentuh sarana prasarana kota, kita akan lebih tingkatkan. Kami akan fokus pada program stunting  yang berpengaruh ke Indeks Pembangunan Manusia atau IPM. Selain itu, penurunan kemiskinan, program kampung pancasila juga terus berlanjut karena kami harapkan masyarakat secara gotong royong bisa menyelesaikan masalah di lingkungan masing-masing,” kata Irvan. 

Lebih lanjut, Irvan mengungkapkan, program pembangunan tahun 2024 ini Pemkot Surabaya berfokus pada pertumbuhan ekonomi, seperti menurunkan inflasi, menaikkan investasi, termasuk mengatasi kesenjangan pemerataan di warga Kota Surabaya dengan menurukan generatio setiap tahun. 

“Kita juga fokus pada penggunaan produk dalam negeri, yang berkaitan dengan pertumbuhan ekonomi, berfokus pada UMKM atau ekonomi padat karya, tetap kita lanjutkan di tahun ini, karena termasuk program ekonomi rakyat yang digagas oleh Pak Wali Kota Surabaya,” ungkap Irvan. 

Untuk program penataan wilayah dalam mengatasi permasalahan seperti, banjir atau genangan, rutilahu, jamban, pembangunan jalan, dan Penerangan Jalan Umum (PJU), Irvan menjelaskan, Pemkot Surabaya juga masih fokus melanjutkan menangani hal-hal tersebut.  

“Masalah persampahan, ini pun juga menjadi prioritas, karena kami berharap tidak ada sampah yang meluber di TPS saat Pemilu nanti, sehingga pengadaan tempat sampah akan diperbanyak. Selain itu, transportasi publik seperti yang sedang ramai di media sosial, Pak Wali Kota berharap kita bisa menyelesaikan masalah parkir pembayaran dengan non tunai, serta menambah operasional bis dan feeder,” jelas Irvan. 

Irvan menerangkan, program ruang terbuka hijau juga penting dan masih menjadi fokus pembangunan Pemkot Surabaya. “Karena harus melaksanakan program mitigasi bencana, dengan pembangunan taman-taman, baik tematik maupun kebun raya. Lalu, ada penataan wisata kota tua di Surabaya, diharapkan tahun 2024 ini sebelum hari jadi Kota Surabaya, sudah diluncurkan oleh Pak Wali Kota,” ujarnya. 

Tak hanya itu, Irvan menyebutkan, Pemkot Surabaya juga fokus mengembangkan program smart city, dan program Satu Data atau Big Data. “Karena Surabaya ini secara nasional termasuk tinggi penilaian dari Kemen PAN RB, terkait dengan pelayanan berbasis elektronik atau SPBE, kita akan terus kembangkan program satu data, sehingga semua pelayanan publik akan menggunakan satu data untuk semua kepentingan,” sebutnya. 

Karena diketahui, tahun 2024 ini, tema pembangunan Pemkot Surabaya adalah ‘Mempercepat Transformasi Ekonomi yang Inklusif dengan Dukungan Kualitas Tata Kota Sistem Transportasi Terpadu dan Berkelanjutan serta Peningkatan Sumbar Daya Manusia’. Maka, Irvan mengatakan, keseluruhan program yang dipaparkan tersebut adalah untuk mendukung tema pembangunan yang berkaitan dengan tata ruang, transportasi, dan perekonomian, serta IPM.

“Kami berharap ada kepedulian dan peran serta masyarakat terhadap program pembangunan Kota Surabaya tahun 2024 ini, karena kami tidak bisa sendiri menyelesaikan problem kota. Kepedulian warga akan menjadikan Surabaya sangat guyub. Karena sebetulnya Surabaya ini akan menjadi baik ketika semuanya baik, mulai dari pemerintahan maupun warganya, sehingga kita bisa bersinergi menyelesaikan problem kota ini bersama-sama,” harap Irvan. (vin/s) 

#pemkot surabaya #RRI Surabaya