Senin, 6 Mei 2024

Jatim Perluas Pasar Ekspor Produk Unggulan ke Papua Nugini

Diunggah pada : 10 November 2023 13:54:32 30
Business Matching Jawa Timur dengan calon buyer dari Provinsi West Sepik, Papua Nugini. Sumber Foto: Disperindag Jatim

Jatim Newsroom - Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus berupaya memperluas akses pasar ekspor produk unggulan Jawa Timur. Hal ini penting untuk meningkatkan nilai ekspor nonmigas Jawa Timur.

Salah satunya, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur (Disperindag Jatim) mengadakan Business Matching dengan calon buyer dari Provinsi West Sepik, Papua Nugini. 

Mengutip laman resmi Disperindag Jatim, Jumat (10/11/2023), kegiatan ini dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi West Sepik, Papua Nugini, Conrad Tilau beserta delegasi Pemerintah Provinsi West Sepik dan Konsul RI di Vanimo, Papua Nugini, Allen Simamarta.

Business Matching ini mempertemukan calon buyer dari CEO LTK Entreprises Ltd dan CEO Mirim Holdings Ltd yang bergerak di bidang perdagangan umum atau general trading dengan komoditas solar light, electric, merchandise, spare-part, dan komoditas lainnya.

Pelaku usaha Jawa Timur meliputi PT. Ispat Indo, UD. Star Laboratories, PT. Panggung Electric, PT. Xiamen FW, PT. Prima Alloy Steel, PT. Platinum Ceramis Indonesia, Silvia Holding Company, PT. IMR ARC Steel, PT. Nawata, PT. Transcon Indonesia, PT. Guna Mitra Persada. (idc/s)

#ekspor #Disperindag Jatim #Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur #papua nugini