Kamis, 2 Mei 2024

Diskominfo Kabupaten Nunukan Belajar SPBE Pada Diskominfo Jatim

Diunggah pada : 13 September 2023 21:03:27 61

Jatim Newsroom - Diskominfo Jatim menerima audiensi dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Nunukan terkait penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Ruang Rapat Argopuro, Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur pada, Rabu (13/9/2023).

Kepala Bidang Aplikasi Informatika, Diskominfo Jatim, Achmad Fadli Chusni, menyampaikan terkait penerapan SPBE di Jatim serta pengelolaan big data di Diskominfo Jatim. "Sesuai dengan visi misi Kominfo yang ingin memudahkan masyarakat dengan adanya inovasi melalui pemanfaatan teknologi, seperti E-Samsat yang di mana masyarakat dapat membayar secara online," ungkapnya

Fadlil juga menyampaikan, mengenai program-program yang mendukung Nawa Bhakti Satya dan aplikasi-aplikasi yang dikembangkan oleh Diskominfo Jatim."Ini ada program yang mendukung Nawa Bhkati Satya, jadi ada aplikasi E-Government, Satu Data Jawa Timur melalui pendekatan Big Data, Kopilaborasi, dan Pembangunan Jaringan Backbone Pemprov Jatim 2023," ujarnya.

Selanjutnya, dalam audiensi ini, Fadlil juga memaparkan tentang Capaian Indeks SPBE Tahun 2021 sebesar 2,83 di atas indeks SPBE Nasional sebesar 2,24."Dalam domain layanan SPBE, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penilaian Sangat Baik," paparnya.

Ia juga menambahkan, bahwa keunggulan penerapan SPBE yang dimiliki Pemprov Jawa Timur adalah pada penerapan Layanan Administrasi Pemerintahan dan Layanan Publik Berbasis Elektronik.

Kemudian, Fadlil juga menyampaikan aplikasi-aplikasi apa saja yang dikembangkan oleh Diskominfo Jatim. Di antaranya ada apps.jatimprov.go.id, Layanan Keterangan Pertanggung Jawaban Gubernur (LKPJ), helpdesk.jatimprov.go.id, Whistleblowing System (WBS) Jawa Timur. Selanjutnya, Kabid Aptika ini juga memperagakan tentang bagaimana cara menggunakan Open Government Jawa Timur.

Kepala Bidang Informatika Diskominfo Nunukan, Andi Akmal, menyampaikan terima kasihnya kepada Diskominfo Jatim atas koordinasi SPBE yang berjalan dengan baik.  Turut hadir pula Kepala Bidang Informatika Diskominfo Nunukan, Andi Akmal, perwakilan dari Bidang Statistik Diskominfo Nunukan, dan perwakilan dari Bidang Aplikasi Informatika Diskominfo Jatim.(jal/al/ams/hjr)

 

#Diskominfo Jatim