Kamis, 2 Mei 2024

Bupati Sampang Resmikan Masjid Nurul Ikhsan

Diunggah pada : 15 November 2023 13:23:53 38
Bupati Sampang H. Slamet Junaidi saat menyampaikan sambutan. (Foto : Prokopim Pemkab)

Jatim Newsroom –  Bupati Sampang, Slamet Junaidi, meresmikan Masjid Nurul Ikhsan, Kampung Leke Laok, Desa Batuporo Timur, Kecamatan Kedungdung.

Seperti yang dipublikasikan dalam laman resmi Pemerintah Kabupaten Sampang pada Rabu (15/11/2023), dalam peresmian tersebut turut hadir Kepala Dinas PUPR Sampang, Kepala Dinsos PPPA Sampang, Camat Kedungdung, Kepala Desa Batuporo Timur, Ketua Baznas Sampang, sejumlah Alim Ulama dan masyarakat setempat.

Ketua Panitia Peresmian Masjid Nurul Ikhsan, K.H. Mudarris Abdul Wahab, menyampaikan, rasa terimakasih karena sebelumnya telah diterima dengan baik oleh Bupati Sampang di Pendapa Trunojoyo dan berkenan hadir pada acara peresmian tersebut meskipun cuaca sedang hujan.

Bupati Sampang menyampaikan selamat kepada warga desa setempat atas diresmikannya masjid baru tersebut.

“Saya banyak banyak terima kasih Kepada Panitia acara ini bisa terlaksana dalam acara ini, kalau urusan membangun sangat mudah, yg susah dana dari mana kabupaten tidak cukup dan harus dari pusat,” ucapnya.

Ia berharap masjid Nurul Ikhsan nantinya dimakmurkan oleh para jemaahnya dan menjadi sarana yang memperkuat harmonisasi kehidupan sosial masyarakat.

“Bukan hanya untuk menunaikan shalat lima waktu, tetapi bisa untuk membicarakan perekonomian umat, kemaslahatan umat dan segala permasalahan yang ada di Kampung Leke Laok Desa Batuporo Timur, Kecamatan Kedungdung,” ujar Bapak Bupati. (san/s)

#Bupati Sampang #Kabupaten Sampang