Jumat, 26 April 2024

Satgas TMMD 102 di Madiun Bangun Tempat Pendidikan Al-Quran

Diunggah pada : 12 Juli 2018 15:40:25 12

Jatim Newsroom – Mengawali pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-102 tahun 2018 di Madiun, Kodim 0803 kini mulai melakukan pembangunan Tempat Pendidikan Al Quran (TPA). Pembangunan dilakukan di lokasi TMMD yang terpusat di Desa Bodag, Kec Kare, Kab Madiun.

Babinsa Desa Bodag, Sertu Khairul menjelaskan, pembangunan TPA dibuat di samping Masjid Nurul Hidayah. “Selain TPA juga akan dibuatkan juga atau dilengkapi dengan MCK dan tempat untuk berwudhu,” jelasnya, Kamis (12/7).

Ia berharap dengan adanya TPA tersebut, nantinya dapat dimanfaatkan oleh warga di sini untuk belajar membaca Al-Quran dan semakin rajin lagi untuk beribadah. "Dengan adanya TPA ini juga, kalau sore anak-anak yang biasanya masih suka bermain, nantinya mereka bisa berganti dengan belajar mengaji di sini," jelasnya.

TMMD Ke 102 ini diselenggarakan terhitung mulai 10 Juli hingga 8 Agustus 2018. Sasaran TMMD di Desa Bodag ini antara lain rabat jalan sepanjang 1.462 meter, pembangunan MCK Masjid Desa Bodag, pembuatan 2 Unit MCK Umum dilokasi wisata Selo Gedong serta perbaikan 4 Unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Dandim 0803/Madiun, Letkol Inf Rachman Fikri menyampaikan, tujuan TMMD yakni untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat. “Diharapkan TMMD ini bisa bantu mengatasi kemiskinan, pengangguran, dan kesenjangan sosial dan ekonomi, serta untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat secara baik,” katanya.

Tidak hanya dari segi ekonomi dan sosial. TMMD, kata dia, juga berguna untuk memperkuat semangat nasionalisme dan patriotisme masyarakat. “Karena tidak hanya mengandalkan peran pemerintah pusat, TNI, Polri atau pemerintah daerah saja. Semua mesti perlu bersinergi serta bekerjasama bersama rakyat untuk menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut,” pungkas Dandim. (afr/p)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait