Jumat, 26 April 2024

Polri Buka Pendaftaran Polisi dari Jalur SIPPS Tahun 2017

Diunggah pada : 30 Januari 2017 15:38:21 77

Jatim Newsroom -Kepolisian Republik Indonesia (Polri) memberi kesempatan kepada masyarakat di Jawa Timur yang ingin menjadi anggota polisi. Adapun rekrutmen anggota baru Polri yang akan dibuka yaitu dari Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran (TA) 2017.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera di Mapolda Jatim, Senin (30/1) mengatakan, tahun ini Polri membuka lowongan bagi masyarakat di Jatim yang ingin menjadi anggota Polisi. “Bagi masyarakat di Jatim yang berminat untuk segera mencari informasi pendaftaran di Polres se Jatim, Polsek se Jatim dan Polda Jatim,” ujarnya.

Beberapa persyaratan utama dalam rekrutmen, calon polisi harus warga Indonesia dan sehat jasmani-rohani yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari institusi yang berwenang. Pendaftar juga harus melampirkan surat dari Polres setempat bahwa tidak pernah dipidana dan melakukan suatu kejahatan. Serta, beberapa persyaratan lain. "Termasuk siap ditempatkan di seluruh wilayah di Indonesia. Dan saat mendaftar, statusnya belum pernah menikah," ujarnya.

Pihaknya menjamin, rekrutmen Polri dilakukan secara berish, transparan, akuntabel, dan humanis. Bagi pemuda-pemudi yang berminat pendaftaran bisa dilakukan secara online via www.penerimaan.polri.go.id dan pendaftaran ulangnya bertempat di polres, polresta, polrestabes setempat.

"Kami mengimbau kepada seluruh pendaftar agar tidak percaya dengan bujukan oknum masyarakat yang menjanjikan bisa memasukkan sebagai anggota polisi dengan imbalan sejumlah uang, dan apabila menemukan adanya pungli saat pendaftaran polri ini, masyarakat diminta agar segera melaporkan ke Polda Jatim" imbuhnya.

Prodi yang dibutuhkan S2 PROFESI KEDOKTERAN FORENSIK, S2 PROFESI PSIKOLOGI, S1 PROFESI KEDOKTERAN UMUM, S1 PROFESI KEDOKTERAN GIGI, S1 DESAIN GRAFIS, S1 HUBUNGAN INTERNASIONAL, S1 HUKUM PIDANA, S1 ILMU KOMUNIKASI (JURNALISTIK), S1 ILMU KOMUNIKASI (PUBLIC RELATION), S1 ILMU SEJARAH, S1 KURIKULUM PENDIDIKAN, S1 SISTEM INFORMASI, S1 SENI MUSIK, S1 PSIKOLOGI, S1 TEKNIK INFORMATIKA, S1 TEKNIK INFORMATIKA (PEMINATAN JARINGAN), S1 TEKNIK INFORMATIKA (PEMINATAN SISTEM MULTIMEDIA), S1 TEKNIK ELEKTRO, S1 TEKNIK SIPIL, S1 TEKNIK TELEKOMUNIKASI, S1 TEKNIK NUKLIR, S1 TEKNIK METALURGI, S1 TEKNIK KIMIA, S1 SANDI NEGARA dan D-IV AHLI NAUTIKA TK. III.

Persyaratan Khusus : pria dan wanita belum pernah menjadi anggota Polri, berijazah  S2 sesuai dengan prodi yang dibutuhkan, S1 sesuai dengan prodi yang dibutuhkan, D-IV Ahli Nautika Tk III (wajib memiliki ijazah Ahli Nautika Tk. III dari Ditjen   Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia)

Bagi lulusan yang berasal dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta dengan program studi  yang terakreditasi  A dengan IPK minimal 2,75 dan bagi lulusan yang berasal dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta dengan program studi  yang terakreditasi B dengan IPK minimal 3,00 (terdaftar di BAN-PT). Wajib melampirkan tanda lulus/ijazah yang dilegalisir/diketahui oleh Pembantu Dekan bidang Akademik;

agi lulusan Perguruan Tinggi di Luar Negeri wajib melampirkan surat keputusan penyetaraan yang dikeluarkan oleh Dirjen Pendidikan Tinggi. Umur pada saat pembukaan pendidikan pembentukan SIPSS T.A. 2017 : maksimal 36 (tiga puluh enam) tahun untuk S-2 Profesi, maksimal 29 (dua puluh sembilan) tahun untuk S-1 Profesi, maksimal 26 (dua puluh enam) tahun untuk S-1/D-IV. Tinggi badan minimal (dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku) pria  160 cm wanita 155 cm. (pca)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait