Jumat, 26 April 2024

Jelang Panen, Harga Gabah di Bojonegoro Turun

Diunggah pada : 26 Februari 2021 21:28:28 138

Jatim Newsroom - Jelang masa panen raya, harga gabah di Kabupaten Bojonegoro, khususnya gabah kering panen (GKP), turun di bawah harga penentuan pemerintah (HPP).
 
Saat ini, harga gabah kering panen (GKP) di tingkat petani di sejumlah kecamatan bervariasi, mulai dari Rp 3.300 hingga tertinggi Rp 3.700 per kilogram. Sebelumnya, atau sekitar 2 minggu lalu, harga gabah kering panen (GKP) antara Rp 4.500 sampai Rp 4.700 per kilogram.
 
Sementara, harga pembelian pemerintah (HPP) yang telah ditetapkan untuk gabah kering panen (GKP) di tingkat petani sebesar Rp 4.200 per kilogram. Sedangkan untuk harga gabah kering giling (GKG) di tingkat petani sebesar Rp 5.250 per kilogram.
 
Kepala Bidang (Kabid) Ketahanan Pangan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Bojonegoro, Moch Rudianto, mengatakan bahwa berdasarkan pemantauan harga gabah di Kabupaten Bojonegoro pada minggu lalu, harga gabah kering panen (GKP) antara Rp 4.500 sampai Rp 4.700 per kilogram.
 
"Kami melakukan pemantauan harga gabah seminggu sekali dan kita laporkan ke pusat. Sepertinya sekarang mulai panen, mungkin harga sudah mulai turun," ujar Rudianto, Jumat (26/02/2021)
 
Untuk harga gabah kering giling (GKG) sebesar Rp 5.200 sampai Rp 5.500 per kilogram. "Data kita berasal dari 14 sample penggilingan perwakilan perpadi," kata Rudianto.
 
Lebih lanjut Rudi menjelaskan bahwa terkait anjloknya harga gabah tersebut, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bojonegoro dalam waktu dekat akan melakukukan kordinasi dengan dinas terkait.
 
" Padahal panen raya baru masih bulan depan, tapi sekarang harganya sudah mulai turun. Kita akan segera koordinasi dengan dinas terkait," kata Rudianto. (ryo)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait