Sabtu, 11 Mei 2024

GP Ansor Jatim Dilantik

Diunggah pada : 2 Maret 2020 11:06:27 1641

Jatim Newsroom - Ketua Umum PP GP Ansor Yaqut Cholil Qumas secara resmi melantik GP Ansor Jatim di bawah komado Ketua GP Ansor Jatim HM Syafiq Syauqi.  Pelantikan berlangsung di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Minggu (1/3) malam.
 
Pengurus harian PW GP Ansor Jatim yang dilantik terdiri dari Ketua H M Syafiq Syauqi, Sekretaris H A Ghufron Sirodj dan Bendahara H Fandi Ahmad Yani dan seluruh Pengurus GP Ansor masa bakti 2019-2020.
 
Gus Syafiq sapaan dari H M Syafiq Syauqi bersyukur karena acara difasilitasi Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, sehingga pelantikan pengurus PW GP Ansor Jatim masa khidmat 2019-2020 bisa diselenggarakan di gedung negara Grahadi Surabaya.
 
Ia akan menghimpun semua elemen untuk membesarkan GP Ansor di Jatim. Sebab, Ansor Jatim menjadi kiblat GP Ansor se-Dunia. “Semua akan kami himpun jadi satu kekuatan untuk membesarkan GP Ansor, Peradaban yang mendukung kemajuan, serta dinamika-dinamika organisasi dan di luar organisasi yang positif," terang Gus Syafiq.
 
Sebagai organisasi badan otonom Nahdlatul Ulama (NU), lanjut Ketua PW GP Ansor Jatim, Gus Syafiq Syauqi, Ansor akan taat dan patuh pada organisasi. "Mengejawentahkan nilai-nilai Nahdlatul Ulama dalam organisasi kepemudaan ini. Menjunjung tinggi Islam Rahmatal lil alamin, Pancasila dan NKRI Harga Mati," tegasnya.
 
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, dalam sambutannya mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus GP Ansor Jatim di bawah H M Syafiq Syauqi.
 
"Setelah dilakukan pelantikan ini kita melakukan pemetaan 10 daerah termiskin di Jatim berbasis pedesaan. Pedesaan itu rata-rata merupakan basis NU, jadi bagaimana pasukan-pasukan Ansor Jatim ini bisa mengintervensi penurunan kemiskinan yang berbasis pedesaan," ujar Gubernur.
 
Dikatakannya, tahun 2019 kemarin kemiskinan terbesar di seluruh Jawa dan kontribusinya yaitu 20,35 tertinggi secara nasional dan tertinggi secara kuantitatif.tapi misalnya dari sahabat-sahabat PAC Ansor mau turun dan melakukan mengintervensi  dan minta tolong menteri Desa membantu melihat program mana yang dampaknya bisa menurunkan desa kemiskinan.
 
Syafiq Syauqi terpilih sebagai Ketua PW GP Ansor Jatim pada Konferensi Wilayah (Konferwil) XIV di Pondok Pesantren Sabilurrosyad Gasek, Suku, Kota Malang, akhir Juli 2019 lalu.
 
Tampak hadir Menteri Desa Halim Iskandar, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak, Ketua DPRD Jatim Kusnadi, pimpinan partai politik, dan sejumlah tokoh lainnya.
 
Ada beberapa politisi, pejabat dan bupati yang masuk dalam jajaran pengurus Dewan Penasehat PW GP Ansor Jatim. Di antaranya mantan Wakil Gubernur Jatim H Saifullah Yusuf (Wakil Ketua), Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak (sekretaris), Walikota Malang Sutiaji (anggota), Bupati Malang HM Sanusi (anggota), Bupati Pamekasan H Baddrut Tamam (anggota), dan Bupati Lumajang H Thoriqul Haq (anggota).
 
Terdapat pula nama Bupati Pasuruan H Irsyad Yusuf sebagai wakil ketua bidang Kebanseran atau Kasatkorwil Banser PW GP Ansor Jatim dan Mohammad Nur Arifin Bupati Trenggalek sebagai wakil ketua bidang pencegahan dan penanggulangan narkoba.(her/s) 

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait