Sabtu, 27 April 2024

POLDA TANGKAP PELAKU PENCULIKAN WNA

Diunggah pada : 6 Oktober 2009 7:28:24 30
thumb

Jajaran Polisi Daerah (polda) Jatim berhasil menangkap tersangka penculikan warga negara asing (WNA) China, Wang Jun Hong (27) yang dilakukan satu keluarga beberapa waktu lalu, diduga bermotif dendam. Namun polisi tidak percaya dengan keterangan para pelaku begitu saja. Polisi menduga komplotan itu jaringan penculik."Untuk sementara, motif yang diakui tersangka adalah balasa dendam, karena merasa sakit hati saat tawaran kerjasama bisnis rumput laut ditolak oleh korban," kata Kapolda Jatim Irjen Pol Anton Bachrul Alam kepada wartawan di mapolda, Jalan Ahmad Yani Surabaya, Senin (5/10) sore.Ia menjelaskan untuk melancarkan aksinya, Mu warga keturunan China yang juga memiliki usaha rumput laut memerintahkan istrinya, Khomsatun alias Sari (49) bekerja sebagai pembantu rumah tanga (PRT) di rumah korban di Graha Famili Surabaya sejak 4 bulan lalu.Meski pekerjaannya sebagai PRT, Khomsatun memiliki keahlian berbicara dan mengerti beberapa bahasa asing seperti, Korea, China, Inggris maupun Perancis. "Diduga dia (Khomsatun) menyaru sebagai PRT dan bertugas menggambar situasi dan gerak-gerik korban," ujarnya.Saat penculikan berlangsung, situasi rumah korban terlihat sepi. Khomsatun memberi isyarat kepada suaminya, Mu dan tersangka lain yang ditetapkan sebagai DPO, Ge mendatangi rumah korban. Tanpa basa-basi, Mu dan Ge masuk dan menodongkan pistol Colt 38 ke arah pria yang bekerja sebagai quality control perusahaan di bidang ekspor rumput laut. Untuk menakut-nakuti korban, pelaku mengeluarkan 2 kali tembakan ke arah bawah."Korban langsung dibawa pelaku ke Sidoarjo selama 16 hari. Kemudian dibawa ke Tangerang melalui jalan darat menumpang mobil carry yang dikemudikan, Ahmadi dan di Tangerang. Korban disekap selama 10 hari," tuturnya.

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait