Sabtu, 27 April 2024

KPU Pamekasan Gelar Rakor Persiapan Pemungutan Suara

Diunggah pada : 22 Juni 2018 16:16:24 5

Jatim Newsroom–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, Jumat (22/6) menggelar rapat koordinasi untuk persiapan pemungutan suara untuk Pilkada 27 Juni 2018. Berbagai elemen masyarakat dan unsur pemerintah turut diundang.

Ketua KPU Pamekasan, Moh Hamzah,mengatakan rakor ini penting dilakukan untuk melakukan koordinasi teknik penyelenggaraan pilkada di lapangan sehingga diharapkan ada kesamaan pandangan dan pemahaman antara tim pemenangan, petugas penyelenggara dan saksi dari masing-masing pasangan calon.

“Kali ini kami mengundang khusus tim pemenangan calon gubernur dan wakil gubernur dan kegiatan ini kami harapkan bisa menambah wawasan dan pemahaman yang sama tentang penyelenggaraan pilkada pada 27 Juni 2018 nanti,” ujar Hamzah.

Pilkada Pamekasan akan digelar 27 Juni 2018. Sebanyak dua pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang telah ditetapkan KPU Pamekasan akan memperebutkan dukungan masyarakat, yakni pasangan calon Badrut Tamam-Rajae (Berbaur) dengan nomor urut 1 dan pasangan KH Kholilurrahman-Fathor Rohman (Kholifah) dengan nomor urut 2. (luk/s)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait