Jumat, 26 April 2024

Kapolda : Belum Ada Laporan Pelanggaran Terkait Pilkada

Diunggah pada : 27 Juni 2018 11:53:35 0

Jatim Newsroom - Dalam pelaksana pesta demokrasi Pilkada serentak 2018 di Jawa Timur sejauh ini berlangsung lancar. Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Machfud Arifin juga menegaskan jika hingga saat ini, Rabu (27/6) siang belum ada laporan terkait pelanggaran Pilkada.
 
"Sementara ini belum ada laporan terkait pelanggaran Pilkada. Dari daerah juga belum ada informasi laporan yang masuk. Semoga semuanya tetap berjalan aman dan lancar," jelas Kapolda pada JNR.
 
Hingga kini, pihaknya juga memerintahkan seluruh jajarannya untuk terus melakukan pemantauan pelanggaran seperti Money Politic atau politik uang. "Segala pelanggaran Pilkada khususnya money politic akan kami tindak. Anggota sudah bekerja dan tersebar untuk melakukan pengamanan termasuk mengawasi potensi terjadinya money politic," kata Irjen Pol Machfud.
 
Selain pengawasan secara langsung, ujar dia, pengawasan juga dilakukan di dunia maya. "Pengawasan tidak hanya secara langsung. Kami juga melakukan pantauan lewat udara (cyber patrol) juga terus dilakukan," ujarnya.
 
Ia menegaskan, saat ini sudah ada petugas di lapangan yang mengamankan. "Semuanya berada di lapangan kita tidak boleh membiarkan adanya money politic. Kita akan melakukan tindakan termasuk kita lakukan patroli udara di medsos yang gak bener pasti kita tindak," ujarnya.(afr/s) 

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait