Jumat, 20 September 2024

UPT BLK Surabaya Buka Enam Paket Pelatihan Berbasis Kompetensi

Diunggah pada : 11 Juni 2024 5:24:53 143
Kepala Disnakertrans Jatim, Sigit Priyanto Foto Bersama peserta kegiatan PBK di UPT BLK Surabaya

Jatim Newsroom- Unit Pelaksana Teknis Balai Latihan Kerja (UPT BLK) Surabaya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur (Disnakertrans Jatim) menggelar Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) sebanyak enam paket yang bersumber dari anggaran APBD Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebanyak 4 paket kejuruan dan dari APBN sebanyak 2 paket kejuruan.

Dari enam paket kejuruan tersebut yaitu yang dari APBD Jatim yaitu Junior Administrasi, Penggambaran Model 3D dengan CAD, Practical Office Advance, Service Sepeda Motor Sistem Injeksi. Dan dari APBN yaitu Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Off Grid, dan Pengoperasian Mesin CNC Milling Dasar.

Kepala Disnakertrans Jatim, Sigit Priyanto saat membuka kegiatan PBK di UPT BLK Surabaya, dalam keterangan Selasa (11/6/2024) mengatakan ada beberapa manfaat utama dari pelatihan berbasis kompetensi dan sertifikasi kompetensi. Pertama, peningkatan kualitas tenaga kerja.Kedua,pengakuan kompetensi secara formal.Ketiga, penyesuaian dengan kebutuhan industri. Keempat, peningkatan kesempatan kerja. Dan kelima, pengembangan karier. 

Ia menambahkan, penyelenggaraan PBK pada dasarnya merupakan salah satu upaya untuk memberi, memperoleh, meningkatkan serta mengembangkan kompetensi kerja, produktivitas, disiplin, sikap dan etos kerja pada tingkat keterampilan dan keahlian tertentu sesuai dengan jenjang dan kualifikasi jabatan atau pekerjaan.

Kepala Disnakertrans Jatim, Sigit Priyanto, Kepala UPT BLK Surabaya dan Perwakilan BPJS Ketenagakerjaan, Foto Bersama peserta kegiatan PBK di UPT BLK Surabaya

"Dan saya sampaikan bahwa sekarang yang tidak kalah penting adalah melakukan sinergitas dan kolaborasi (kerjasama), dan saya berharap para peserta pelatihan agar selalu mengikuti seluruh proses pembelajaran dengan serius dan optimal dan harus disiplin karena ini juga sebagai pembelajaran anda nantinya sebelum masuk dunia kerja serta dapat memanfaatkan waktu ini semaksimal, " pungkasnya. 

Hal yang sama juga disampaikan Kepala UPT BLK Surabaya, Sunarya. Untuk setiap paket kejuruan sebanyak 16 orang, sehingga jika ada enam paket kejuruan maka jumlah siswa yang mengikuti pelatihan keseluruhan sebanyak 96 orang. "Disisi lain, sebenarnya ada beberapa kejuruan yang banyak diminati seperti Operator Forklif Dan Digital Marketing, Junior Sekretaris, dan Las. Dimana peserta yang mendaftar 1 kelas bisa mencapai 100-150 orang jadi perbandingan 1:10 lebih, " imbuhnya. 

Ia mengatakan, bagi peserta yang memenuhi standar kompetensi  yang telah ditentukan dalam pelatihan ini akan diberikan sertifikat pelatihan berbasis kompetensi dari UPT BLK Surabaya, sekaligus mengikuti uji kompetensi sertifikasi dari BNSP melalui LSP. (her/hjr)

#Disnakertrans Jatim