Jumat, 20 September 2024

Paling Aktif Menyajikan Berita Berkualitas, Jatim Terbaik Nasional dalam Anugerah Media Center 2023, Gubernur Khofifah: Informasi Berkualitas Tingkatkan Kemajuan dan Pembangunan Daerah

Diunggah pada : 1 Maret 2023 16:40:15 108
Dok. Jnr kominfo jatim

Jatim Newsroom - Prestasi membanggakan kembali diraih oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Yang terbaru, Jawa Timur baru saja dinobatkan sebagai provinsi Terbaik Pertama dalam ajang Anugerah Media Center (AMC) Daerah 2023 yang dihelat oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika. 

AMC Daerah 2023 menobatkan Jatim sebagai Media Center Provinsi Terbaik atau menduduki Peringkat Pertama dalam kontribusi berita. Secara khusus penghargaan AMC Daerah 2023 tersebut diserahkan oleh Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Kominfo RI, Usman Kansong, kepada Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pemprov Jatim Sherlita mewakili Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Depok Jawa Barat, Selasa (28/2/2023). 

Atas prestasi tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan bahwa penghargaan yang diraih ini semakin menguatkan komitmen Pemprov Jatim untuk terus memberikan informasi yang berkualitas bagi seluruh masyarakat. Sebab, informasi yang berkualitas akan menjadi penyambung antara pemerintah dan masyarakat. 

"Alhamdulillah penghargaan Media Center Terbaik Kategori Berita kembali diraih oleh Pemprov Jawa Timur. Semoga penghargaan ini memacu Pemprov Jawa Timur untuk terus dan meningkatkan pelayanan informasi bagi masyarakat melalui pemberitaan yang berkualitas," ujar Gubernur Khofifah. 

Lebih lanjut ia menjelasakan, penyampaikan informasi tidak cukup hanya sekedar memberikan informasi kepada masyarakat, tetapi harus memastikan bahwa informasi tersebut sampai kepada masyarakat. 

Ke depan pihaknya pun berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan media center daerah atau humas pemerintah untuk berperan sebagai ujung tombak dalam mengomunikasikan program, kinerja dan kebijakan pemerintah secara cepat, tepat, akurat dan relevan.

“Ketika kondisi itu terpenuhi, maka cita-cita penyelenggaraan pemerintahan yang transparan akan segera terwujud dengan terbangunnya sistem informasi dan komunikasi yang baik dan lalu lintas pertukaran informasi yang tepat, cepat, dan akuntabel," terangnya. 

Tidak hanya itu, menurutnya, penghargaan ini menunjukkan adanya komitmen bersama dalam membangun komunikasi publik yang lebih baik. Yaitu komunikasi publik yang berisi narasi positif, penyebaran konten yang mencerdaskan, mencerahkan, membangun, bahkan menginspirasi masyarakat untuk berkontribusi pada lingkungan bahkan bangsa dan negara. 

“Yang artinya penyampaian informasi yang berkualitas juga akan berkontribusi dalam melancarkan dan meningkatkan pembangunan daerah,” tanbahnya.

Sebagai informasi, penghargaan AMC 2023 merupakan keenam kalinya diraih Pemerintah Provinsi Jawa Timur, yaitu mulai Tahun 2018 (peringkat 2), 2019 (peringkat 1), 2020 (peringkat 1), 2021 (peringkat 2), 2022 (peringkat 1), dan 2023 (peringkat 1). 

Adapun para pemenang AMC 2023 telah ditetapkan berdasarkan SK Dirjen IKP yang ditentukan melalui penilaian oleh Tim Redaksi Portal Berita Info Publik dan indonesiakini.go.id, dengan memperhatikan kuantitas dan kualitas konten informasi serta arah pemberitaan yang telah di tetapkan oleh redaksi periode Januari sampai dengan Desember 2022. 

AMC 2023 mengumumkan sejumlah kategori pemenang, di antaranya Kontribusi Berita Terbaik Media Center Provinsi, Media Center Kabupaten/Kota dan Media Center Kontribusi Foto, Nominasi  Foto Terbaik dan Berita Terpopuler.(sti)

#Diskominfo