Jumat, 20 September 2024

Disperindag Kabupaten Mojokerto Gelar Pelatihan Fotografi, Videografi, dan Pemasaran Online

Diunggah pada : 25 Mei 2023 10:55:11 68
Sumber Foto: Diskominfo Kabupaten Mojokerto

Jatim Newsroom - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Mojokerto menggelar pelatihan fotografi dan videografi barang hasil produksi, serta pemasaran online. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing para pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) dalam memasarkan produk unggulan. 

Pelatihan tersebut digelar selama dua hari tanggal 24-25 Mei 2023 di aula SMK PGRI Sooko, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto. Pelatihan diikuti sedikitnya 50 pelaku IKM dari 5 kecamatan yang dinilai telah siap untuk mempromosikan produk unggulannya pada situs online.

Pelatihan ini juga sekaligus menggabungkan dua agenda lain yang berkaitan dengan pembinaan IKM, yakni pembinaan bagi pengusaha tembakau iris dan vape, serta pembinaan dan pengawasan industri pelaku usaha depo air minum di wilayah Kecamatan Dawarblandong. 

Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, berharap dengan adanya pelatihan ini, pelaku UMKM dapat menguasai teknik-teknik fotografi maupun editing sehingga menghasilkan foto produk yang menarik dan mampu berdaya saing.

"Kami berharap keahlian teman-teman IKM meningkat dalam penguasaan digital sehingga ada peningkatan usaha karena pasar digital peluang yang besar yang harus kita tangkap. Ini juga bagian dari pemulihan ekonomi akibat pandemi COVID-19," terang Bupati, melalui tim publikasi Kab. Mojokerto, Rabu, (24/5/2023).

Pelatihan fotografi bagi para pelaku usaha ini, lanjut Ikfina, memuat materi teknis yang telah disesuaikan dengan kebutuhan para pelaku usaha untuk memasarkan produk kepada konsumen melalui platform pemasaran online. Baik di marketplace umum, maupun marketplace milik Kabupaten Mojokerto yakni 'Tumbas Online'.

"Dengan keterampilan fotografi yang dimiliki pelaku UMKM diharapkan akan semakin menambah semangat dan kepercayaan dirinya mempromosikan produk-produk berkualitas di pasar digital yang menjangkau konsumen lebih luas," jelasnya.

Bupati Ikfina menerangkan saat ini dunia berubah sangat cepat. Oleh sebab itu, masyarakat dituntut mampu beradaptasi dengan cepat sesuai perubahan yang terjadi. Penguasaan teknologi informasi dan komunikasi dibutuhkan untuk mempercepat adaptasi.

"Siapa yang bisa beradaptasi dengan perubahan dunia yang begitu cepat akan bertahan. Mudah-mudahan Kabupaten Mojokerto menjadi bagian transformasi digital untuk kemajuan Indonesia. Serta berdampak pada pertumbuhan ekonomi Kabupaten Mojokerto," pungkasnya. 

Sebagai informasi, selama dua hari para IKM akan mendapatkan bimbingan teknis dari Kantor pelayanan Bea dan Cukai Sidoarjo, Disperindag Provinsi Jawa Timur, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Mojokerto, Satpol PP Kabupaten Mojokerto dan PT Rahma Riyadi TECHNO. (idc/s)

#Kabupaten Mojokerto #fotografi #videografi