Jumat, 20 September 2024

PORNAS XVI KORPRI 2023, Tim Senam Jatim Raih Emas

Diunggah pada : 19 Juli 2023 18:48:18 245
Foto: itimewa

Jatim Newsroom - Tim senam Jatim berhasil meraih medali emas pada Pekan Olahraga Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia ke 16 (PORNAS XVI KORPRI) Tahun 2023, setelah mengumpulkan skor 5377.7, Rabu (19/7/2023) di Semarang, Jawa Tengah.

Tim Jatim yang menurunan atlet terbaiknya berhasil menampilkan teknik maupun gerakan senam yang sangat kompak dan sempurna. Selain itu para atlet juga tampil penuh semangat agar bisa meraih skore tertinggi.

Sebelumnya, Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, menargetkan Jawa Timur bisa meraih Juara Umum dalam gelaran PORNAS XVI KORPRI 2023. Optimisme dengan semangat itu disampaikan Gubernur Khofifah saat melepas kontingen Pornas Korpri Ke-16 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (13/7)lalu.

Ditegaskan Gubernur Khofifah, atlet-atlet yang dikirim ke Pornas ini merupakan ASN terbaik dari yang terbaik, yang ditugaskan untuk bertanding dengan membawa nama Jawa Timur.

Sebagai informasi, kontingen Jatim dalam PORNAS XVI KORPRI Tahun 2023 ini berjumlah 133. Terdiri dari 108 orang atlet, 22 orang official, serta tim kesehatan (fisioterapis) sebanyak 3 orang yang merupakan kolaborasi DP Korpri Provinsi dan DP Korpri Kab/Kota se-Jatim.

Seluruh kontingen Jatim berlaga memperebutkan 10 cabor yang dipertandingkan, yaitu Bulu Tangkis, Catur, Senam KORPRI, Tenis Lapangan Putra, Tenis Meja, Basket, Futsal, Gate Ball, Balap Sepeda dan Voli. Ekshibisi ini akan memperebutkan 54 medali emas, 54 medali perak dan 71 medali perunggu.(red)

#PORNAS KORPRI