Jumat, 20 September 2024

Inorga Yayasan Jantung Sehat Jatim Peroleh Juara 1 Kategori Dewasa

Diunggah pada : 4 Juli 2022 19:53:39 286
Yayasan Jantung Sehat Jawa Timur di FORNAS VI Palembang

Jatim Newsroom - Induk Organisasi Olahraga (Inorga) Yayasan Jantung Sehat (YJI) Jawa Timur berhasil mendapatkan Juara 1 Beregu dan Perorangan dalam Lomba Senam Jantung Sehat Kategori Dewasa di rentang usia 25-50 tahun. 

Kemenangan tersebut diperoleh dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VI di Palembang Sumatera Selatan. 

Anggota Komisi Olahraga Kesehatan dan Kebugaran, Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Jatim, Marthea Sari menerangkan bahwa di kategori dewasa, Jatim mengirimkan 1 tim untuk beregu dan 3 orang untuk perorangan. 

"Persiapan kami kurang lebih 1,5 bulan. Minggu pertama kami latihan seminggu 2 kali. Makin intens setelah mendekati hari H sampai tiap hari," terangnya, Minggu (3/7/2022). 

Marthea menerangkan bahwa di YJI, Senam Jantung Sehat termasuk ke dalam bidang preventif. "Jadi kalau yang punya riwayat sakit jantung ingin bergabung harus mendapat persetujuan dari dokter. Ini lebih ke preventif atau pencegahan," imbuhnya. 

Ia pun menjelaskan, YJI Jatim hampir selalu mengikuti FORNAS, hanya absen di FORNAS Banjarmasin. "Semoga YJI semakin lebih maju dan bagus," harapnya. (idc/n)

#KORMI Jatim #fornas #palembang