Sabtu, 20 April 2024

Pemahaman Penggunaan Digital Dengan Bijak Menjadi Perhatian Serius Kominfo Jatim

Diunggah pada : 17 Maret 2023 9:53:36 130
Kepala Dinas Kominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin (kedua dari kiri), saat berbicara program cangkrukan RRI Pro 4 Surabaya, kemarin malam, Kamis(17/3/2023).

Jatim Newsroom - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur, Sherlita Ratna Dewi Agustin mengatakan memahami dan mengerti akan tindakan terhadap teknologi digital tetap menjadi perhatian serius pemerintah pusat maupun daerah. Oleh karena itu pemerintah terus dan gencar mensosialisasikan literasi digital guna meningkatkan etika dan penguasaan teknologi digital di masyarakat.

"Beretika dan mampu menguasai serta budaya digital menjadi hal sangat penting perhatian kita, di tengah  meningkatnya arus teknologi informasi," ujarnya, saat menjadi pembicara dalam program cangkrukan RRI Pro 4 Surabaya, kemarin malam, Kamis (17/3/2023).

Dikatakannya, Dinas Kominfo di Provinsi dan di daerah mempunyai kewajiban mengajak masyarakat tidak hanya bisa membeli alat teknologi digital komunikasi dan informatika, tapi juga mampu memanfaatkan dengan bijak. "Data pusat menyebutkan dari jumlah penduduk Indonesia, 77 persen mereka menggunakan internet, 60 persen memanfaatkan media sosial, dan lama waktu masyarakat ber-internet sekitar 7 hingga 8 jam,"tambahnya.

Menurutnya, hal tersebut dilakukan agar semua menjadi sadar bahwa teknologi digital sudah menjadi kehidupan dan kebutuhan masyarakat sehingga semua harus memanfaatkan dengan bijak. Sementara itu, Dr Catur Suratno Aji, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Surabaya, mengatakan pihaknya sangat mendukung langkah Diskominfo Jatim yang terus mengajak masyarakat untuk memahami media digital secara bijak, agar dalam melakukan media digital tidak melanggar hukum dan saling melukai.

"Mengajak masyarakat dalam beretika di dunia media digital tidaklah hal yang mudah, sebab tidak ada atura etika yang bisa mengikat pengguna media digital," katanya.

Sedangkan, Aminullah, Kelompok Informasi Masyarakat(KIM) Kelurahan Mojo, Kecamatan Gubeng Surabaya menyampaikan pengalamannya dalam mengajak masyarakat dalam memberikan informasi yang beretika dan benar dengan cara memberikan wawasan seputar informasi. (Mad/hjr)

 

#Diskominfo Jatim