Sabtu, 20 April 2024

Mewakili Gubernur Khofifah, Kadis Kominfo Jatim Hadiri Pelantikan Pengurus APSSI 2022 - 2026

Diunggah pada : 10 November 2022 14:55:12 47
Mewakili Gubernur Khofifah, Kadis Kominfo Jatim hadiri pelantikan APSSI di Romokalisari Adventure, Kamis (10/11/2022). (Ghufron)

Jatim Newsroom – Mewakili Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur (Diskominfo Jatim), Hudiyono menghadiri acara pelatikan dan pengukuhan pengurus Asosiasi Program  Studi Sosiologi (APSSI) Indonesia periode 2022 – 2026  yang dilaksanakan wisata edukasi Romokalisari adventure Surabaya, Kamis (10/11/2022).

“Saya mewakili Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa selamat atas dilantiknya dan dikukuhkan pengurus APSSI periode 2022 – 2026, dan semoga pengurus baru ini tetap amanah serta membuka ruang yang seluas – luasnya untuk berkolaborasi dengan stakhoder  terkait, serta instansi pemerintah provinsi Jatim, dan kabupaten/kota,”  Kadis Kominfo Jatim Hudiyono saat membacakan sambutan Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Dikatakannya, saat ini pemerintah Provinsi Jatim telah melakukan penguatan ekosistem digital, serta juga kementerian Kominfo bersama Provinsi lainnya di Indonesia juga akan membuat atau menyatukan komunikasi nusantara dan negara lainnya dengan membangun jaringan yaitu Jalur Palapa Ring Integrasi dari sabang – Merauke  dan di Jawa Timur menjadi pertama pembangunan jaring komunikasi tersebut.

“Maka itu, program sosial digital yang dimiliki APSSI ini apabila ingin tumbu besar, kami berharap bisa menggandeng atau kolaborasi dengan pemerintah Provinsi, kabupaten/kota, hingga pemerintah pusat, dan kami pemerintah provinsi Jatim siap membuka lebar untuk kerjasama dengan APSSI,”katanya.

Sementara itu ketua Panitia APSSI, Dr Anis Farida mengatakan pelantikan dan pengukuhan pengurus APSSI ini merupakan hasil kongres Musda ke IV yang dilaksanakan beberapa waktu lalu. Dimana ketua terpilihnya yaitu Dr. Harmona Daulay Msi. “Bertepatan dengan hari Pahlawan ini, kami ingin semangat dari para pahlawan ini bisa mengalir di dalam tubuh pengurus dalam mengemban tugas sebagai pengurus APSSI yang baru,”kata Dr Anis yang juga bendahara Umum APSSI periode 2022 – 2026. (Pca/hjr)

#gubernur khofifah #Kadis Kominfo Jatim