Sabtu, 20 April 2024

Menikmati 10 Hari Terakhir Bulan Suci Ramadan

Diunggah pada : 12 April 2023 20:53:51 94
H. Ambil Malik Syadzili, Sq.M.Pd Al Hafidz. saat memberikan ceramah pada Kajian Tarawih di Masjid Raya Islamic Center Jawa Timur, Jln. Raya Dukuh Kupang Surabaya.

Jatim Newsroom - Kajian atau tausiyah menjelang berbuka puasa dan Kajian Tarawih di bulan Suci Ramadan 1444H setiap hari dilaksanakan di Masjid Raya Islamic Center Jawa Timur, Jln. Raya Dukuh Kupang Surabaya.

Untuk Kajian Tarawih hari ini, Rabu (12/4/2023) bertepatan dengan malam 22 Ramadan mengangkat tema tentang "Lailatul Qadar" yang disampaikan H. Ambil Malik Syadzili, Sq.M.Pd Al Hafidz.

Lailatul Qadar diartikan sebagai malam yang dipenuhi dengan kemuliaan sehingga seorang muslim yang mendapatkan kemuliaan malam tersebut akan dilipatgandakan pahala ibadahnya.

Malam yang mulia ini hanya terjadi di bulan ramadhan sehingga banyak umat muslim berlomba-lomba untuk berburu pahala di malam tersebut dengan mengerjakan lebih banyak amalan ibadah.

"Hari ini kita telah memasuki malam 10 terakhir dalam bulan suci Ramadan. Padahal masih banyak yang belum kita lakukan dalam beribadah. Banyak hal-hal yang belum kita laksanakan tentang ibadah ini, namun Ramadan sudah mau selesai," kata Ambil Malik dalam ceramahnya.

Lebih lanjut Ambil Malik menuturkan, Ramadan ini ibarat Orangtua, bakti dan pengorbanannya kepada anak tidak bisa terhitung. Mulai dari proses persalinan, seorang ibu berjuang bertaruh nyawa untuk melahirkan seorang anak. Belum lagi proses perjuangan dari bayi ke anak-anak, lalu tahap remaja hingga tahap dewasa, semua itu diberikan orangtua tanpa pamrih.

Demikian juga dengan Ramadan, lanjut Ambil Malik, semua yang termasuk dalam bulan suci Ramadan bisa dinikmati dan dirasakan, Allah melimpahkan rahmatnya tanpa pilih, ditebarkan kepada seluruh umatnya.

"Mulai dari yang bekerja di kantor, di luar kantor, pedagang bahkan sampai di kelas bawah, semua merasakan nikmatnya, indahnya bulan suci Ramadan. Untuk itu di sisa waktu 10 hari terakhir  bulan suci Ramadan ini, manfaatkan dan nikmati sebaik-baiknya. Semoga kita semua bisa diberi kesempatan untuk bisa menyelesaikan ibadah kita sampai purna di bulan ramadan, sehingga kita bisa kembali suci, Amin Ya Robbal Alamin," kata Ambil Malik menutup doanya.  

Sebagai informasi, Kajian Ramadan juga disiarkan secara Live melalui platform Instagram akun official Pemerintah provinsi Jawa Timur (@jatimpemprov) dan Dinas Kominfo Jawa Timur (@kominfojatim). (non)

#Masjid Raya Islamic Center Provinsi Jawa Timur #Kajian Ramadan