Kota Malang Tambah Koleksi Emas Lewat Wushu Taolu

Jatim Newsroom - Melalui nomor Cang Quan, Kota Malang berhasil meraih medali emas pada perlombaan Wushu Taolu Porprov Jatim VIII/2023, di Kota Mojokerto, Kamis (14/09/2023).
Atlet Wushu Taolu Kota Malang, Muhammad Ilyas Pradipta, meraih nilai 9.61 mengungguli dua atlet dari Kota Surabaya, yaitu Muhammad Zaki Ikbaar Ramadhan dan Bagaskara Amadani yang masing-masing memperoleh nilai 9.55 dan 9.05.
"Persiapan kami jelang Porprov Jatim ini ialah mendatangkan pelatih dari Surabaya dan dari China yang juga melatih di Kota Surabaya," ujar Endratmo Adji, Pelatih Kepala Wushu Kota Malang.
Menurut Endratmo, atlet Wushu binaannya berhasil meraih emas karena bermain bersih, tidak ada potongan dan tidak ada kesalahan."Kami dan tim merasa senang sekali bisa mendapatkan prestasi ini," ungkapnya. (ghf/hjr)
Berita Terkait
Kota Malang dan Banyuwangi Tanding di Fi...

Universitas Negeri Malang Raih Empat Tro...

RSSA Malang Terus Berkembang, Bangun Ged...

Kota Malang Luncurkan CSIRT

Kokoh di Puncak Kelasemen Akhir, Kota Ma...
