Jumat, 19 April 2024

Kolaborasi Diskan-TP PKK Probolinggo Gelar Bimtek Menu Olahan Ikan

Diunggah pada : 19 Oktober 2022 8:58:26 23
Bimtek masak menu olahan ikan

Jatim Newsroom - Guna meningkatkan kreasi dalam menghasilkan jenis menu olahan ikan, Dinas Perikanan (Diskan) bersama Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo menggelar bimbingan teknik (bimtek) masak menu olahan ikan, Selasa (18/10/2022).

Plt Kepala Diskan Kabupaten Probolinggo, Nanang Trijoko Suhartono, menyampaikan, tujuan dilaksanakannya kegiatan bimtek masak menu olahan ikan ini agar dapatnya para peserta dapat berkreasi/berinovasi dalam menghasilkan jenis menu olahan ikan.

“Selain itu nantinya para peserta memiliki kemampuan untuk menghasilkan cita rasa menu masakan yang lezat sehingga menggugah selera dan masakan yang disajikan benar-benar higienis dan aman dikonsumsi. Dengan bimtek ini nantinya peserta memiliki keterampilan dan kemampuan terhadap cara-cara memasak yang cekatan/terampil, bersih dan rapi,” ungkapnya.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo, Nunung Timbul Prihanjoko, menjelaskan, mengkonsumsi ikan sebuah keharusan untuk dikonsumsi guna menunjang kesehatan dan meningkatkan pola pikir serta kecerdasan pada anak. Bimtek masak menu olahan ikan ini memiliki manfaat dalam menghasilkan asupan makanan yang sehat dan bergizi.

“Dengan kegiatan bimtek masak menu olahan ikan, kami berharap agar mampu mendorong terciptanya menu olahan ikan yang bervariatif yang mampu menggugah selera makan, terutama bagi balita dan keluarga. Semakin tingginya mengkonsumsi ikan akan semakin tinggi pula kesehatan anak. Sebagaimana dengan tujuan Forikan di Kabupaten Probolinggo,” katanya.

Kegiatan bimtek masak menu olahan ikan ini adalah sub kegiatan peningkatan ketersediaan ikan untuk konsumsi dan usaha pengolahan dalam 1 (satu) daerah kabupaten/kota. Kegiatan ini diikuti 15 orang peserta Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo yang dibimbing narasumber Chef Budi Satriyo (Yoyok) Kraksaan.(ern/s)

 

 

#kabupaten probolinggo