Kamis, 25 April 2024

BMKG Stasiun Geofisika Kelas II Pasuruan Perkuat Sinergitas Pengelolaan Data

Diunggah pada : 24 Mei 2023 14:13:03 120
Kepala BMKG Stasiun Geofisika Kelas II Pasuruan Rully Oktavia Hermawan, Rabu (24/5/2023) siang melakukan kunjungan ke kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Jatim. Kedatangan Rully disambut langsung Kadis Kominfo Jatim Sherlita Ratna Dewi Agustin yang didampingi oleh Kepala Bidang Pengelolaan Data dan Statistik Nirmala Dewi, Kepala Bidang Aplikasi Informatika Achmad Fadlil Chusni, dan Kepala Bidang Infrastruktur TIK Gugi A Wicaksono. Foto: Ryan JNR

Jatim Newsroom- Kepala BMKG Stasiun Geofisika Kelas II Pasuruan Rully Oktavia Hermawan, Rabu (24/5/2023) siang melakukan kunjungan ke kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jatim. Kedatangan Rully disambut Kadis Kominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin bersama Kepala Bidang Pengelolaan Data dan Statistik Nirmala Dewi, Kepala Bidang Aplikasi Informatika Achmad Fadlil Chusni, dan Kepala Bidang Infrastruktur TIK Gugi A Wicaksono.

Rully mengatakan, kedatangannya di kantor Diskominfo Jatim salah satu tujuan utamanya adalah pemanfaatan dan pengelolaan data berkaitan dengan hasil prakiraan cuaca yang telah dihasilkan BMKG, untuk bisa dimanfaatkan masyarakat sebagai panduan memperoleh data prakiraan cuaca terkini.“Kami datang kesini adalah untuk memperkuat sinergitas antar lembaga, agar data yang kami punyai bisa dikelola dengan lebih baik untuk kepentingan masyarakat,” terangnya.

Dikatakannya, salah satu tugas BMKG Kelas II Pasuruan adalah melaksanakan pengamatan gempabumi 24 jam/7 hari di ruang operasional, menggunakan jaringan gempabumi yang terdiri dari : seismograf, accelerograf, dan intensitimeter. Tugas lain adalah melaksanakan analisis dan kendali mutu untuk gempabumi dengan magnitudo <5 Skala Reichter di wilayahnya, berkoordinasi dengan Pusat Gempabumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika.

Rully mengharapkan, agar data-data yang dihasilkan bisa dimanfaatkan dengan cepat dan baik oleh masyarakat, maka memperkuat sinergitas antar lembaga dalam upaya diseminasi informasi menjadi sebuah kebutuhan.

Senada dengan Rully, Sherlita Ratna Dewi Agustin, Kadis Kominfo Jatim mengatakan, beragam saluran informasi dikelola oleh Diskominfo Jatim. Ia mengharapkan, BMKG Stasiun Geofisika Kelas II Pasuruan bisa secara real time mengirimkan data untuk bisa segera dimanfaatkan masyarakat yang berkepentingan dengan prakiraan cuaca, atau data lainnya berkaitan dengan wilayah rawan bencana. “Saling berkoordinasi dan bersinergi antara Diskominfo dan BMKG akan menjadi sebuah kekuatan yang besar. Apalagi proses digitalisasi informasi pada seluruh aspek kehidupan manusia telah membuka peluang lebar pada potensi pemanfaatan data,” terangnya. (jal/hjr)   

#BMKG #Diskominfo Jatim