Rabu, 24 April 2024

Balai PRS PMKS Beri Penguatan Keluarga PM

Diunggah pada : 15 November 2022 8:27:32 35
Home Visit, Balai PRS PMKS Dinsos Jatim Lakukan Penguatan Keluarga dan Masyarakat PM

Jatim Newsroom - Pemprov Jatim melalui Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial (PRS) Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Sidoarjo melakukan home visit ke rumah keluarga penerima manfaat (PM) berinisial P di kawasan Benjeng, Gresik.  Home visit ini dilakukan sebagai upaya memberikan penguatan keluarga PM dan masyarakat sekitarnya.

Kegiatan ini dilangsungkan di rumah PM P dengan dihadiri Kepala Seksi Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial, Senthit Hadiati dan staf, pekerja sosial, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kec. Benjeng, serta Kepala Dusun Sedapurklangen

Home visit ini dilakukan setelah PM P mendapatkan intervensi di Balai PRS PMKS Sidoarjo. Awalnya PM P merupakan PM kiriman dari Liponsos Keputih. Dia tergolong PM yang pendiam, namun ketika asesmen dia menyampaikan permasalahan, harapan, pengalaman, dan keinginannya dalam kehidupannya. Kini kondisi PM P semakin membaik dan aktif mengikuti kegiatan di Balai PRS PMKS Sidoarjo. 

Kegiatan ini bertujuan untuk mengatahui permasalahan yang dialami PM menurut keluarga dan masyarakat sekitar. Hasil dari kegiatan ini selanjutnya digunakan untuk menyusun rencana intervensi lanjutan terkait permasalahan yang dialami oleh PM P. 

Keluarga PM P bersyukur karena saat ini P dalam binaan Balai PRS PMKS Sidoarjo, karena keluarga masih belum mampu untuk merawat dan menerima PM P di tengah-tengah keluarganya, dengan alasan ekonomi dan kemampuan keluarga untuk memberikan pendampingan kepada PM P.

Pernyataan keluarga ini diperkuat dengan pernyataan kepala dusun karena dia melihatnya juga seperti itu. Pekerja sosial memberikan penguatan kepada keluarga PM P dan memberikan kesempatan kepada keluarganya untuk bisa berpartisipasi dalam mendukung penyelesaian permasalahan yang dialami oleh PM P. Disampaikan, dukungan yang diberikan keluarga adalah dengan melakukan kunjungan ke Balai PRS PMKS Sidoarjo. Perangkat desa dan TKSK setempat telah menyatakan kesiapan mereka untuk memfasilitasi apabila keluarga membutuhkan support. 

Kepala Balai PRS PMKS Sidoarjo, Muhammad Tabrani, menyampaikan, home visit ini merupakan rangkaian kegiatan dalam program rehabilitasi sosial di Balai PRS PMKS Sidoarjo. Dalam kegiatan ini pihaknya berusaha melihat permasalahan yang dialami PM secara utuh.

“Kami mendapatkan informasi bukan hanya dari penerima program saja, melainkan dari significant other yaitu keluarga dan masyarakat sekitar. Ini sebagai modal untuk menyusun rencana ke depan atas penyelesaian permasalahan penerima program penyelenggaraan sosial di Balai PRS PMKS Sidoarjo. Kami berharap nantinya PM P bisa diterima keluarga dan masyarakat sehingga dapat menjalankan keberfungsian sosialnya dengan baik,” ungkapnya.(her/s)

#dinsos jatim