Kamis, 28 Maret 2024

Sebanyak 488 Pesilat Tarung di Kejuaraan Pencak Silat PSHT Se-Jatim

Diunggah pada : 17 April 2018 3:50:45 28

Jatim Newsroom - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Surabaya menggelar kejuaraan pencak Silat Antarrayon/Ranting/Komisariat PSHT se-Jatim memperebutkan Piala Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS), Senin (16/4). Kejuaraan ini akan berlangsung 4 hari yakni 16-20 April mendatang.  
 
Ketua Umum PSHT, Drs R Murjoko, berharap kepada pihak UWKS agar kegiatan ini tidak hanya sampai di sini (level Jatim), tapi lebih di tingkatkan laki ke skala nasional. "PSHT Pusat akan memberikan dukungan," tandasnya. 
 
Sementara Ketua IPSI Kota Surabaya, Bambang Haryo, berharap lewat kejuaraan-kejuaraan seperti ini, muncul atlet-atlet yang bisa berprestasi di tingkat Jatim, nasional maupun internasional. "Sebentar lagi ada Piala Wali Kota dan Porprov. Karena itu, semua harus mempersiapkan diri semaksimal mungkin agar bisa berprestasi," ujarnya. (her)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait