Selasa, 16 April 2024

Pemkot Madiun Kenalkan E-Commerce Kepada Ibu-Ibu Rumah Tangga

Diunggah pada : 15 Maret 2019 17:06:26 18

Jatim Newsroom - Pemerintah Kota Madiun melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggandeng Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP) Kominfo Surabaya kenalkan E-Commerce kepada Ibu-Ibu rumah tangga dan anak-anak muda. Pelatihan tersebut dilakukan di kantor Diskominfo Kota Madiun, Kamis (14/3)

Pelatihan tersebut diikuti kurang lebih sebanyak 30 ibu-ibu rumah tangga yang tergabung dalam PKK yang berasal dari seluruh kecamatan di Kota Madiun mendapatkan pelatihan dasar e-commerce. Diantaranya seperti bagaimana membangun brand awareness, berinteraksi dengan pelanggan, cara mengedukasi pelanggan, dan menawarkan promosi atau events.

“Setiap tahunnya kami memang mengadakan pelatihan kepada ibu-ibu di sejumlah kota yang ada di Jawa Timur. Kota Madiun dipilih karena kota ini masuk ke dalam program gerakan menuju 100 smart city,” ujar Kepala BPSDMP Kota Surabaya. Eka Handayani disela-sela pelatihan

Menurutnya Smart city harus ditunjang dengan sumber daya manusia (SDM)  yang berkualitas. Komponen-komponen untuk menuju smart city harus terpenuhi, salah satunya untuk menumbuhkan smart people yang ada di kota ini. Maka kedepannya, Kota Madiun bisa dengan mudah menjadi real smart city

Sementara Kepala Dinas Kominfo Kota Madiun, Subakri mengatakan bahwa pemerintah memiliki peranan aktif dalam mengembangkan ekosistem ekonomi kreatif di bidang digital. “Pemerintah tak hanya berperan sebagai regulator, namun juga berperan sebagai akselerator untuk memajukan perkembangan di bisnis digital ini,” tuturnya.

Diharapkan, media sosial jangan hanya digunakan sebagai media untuk chating atau menyebarkan informasi-informasi yang tidak jelas. Lebih dari itu, ibu-ibu harus mampu menjadi pahlawan rumah tangga dengan selangkah lebih aktif untuk terjun di bidang e-commerce.“Pemkot Madiun melalui Diskominfo memiliki program wifi gratis pada setiap RT yang terpasang di poskamling atau fasilitas umum di seluruh Kota Madiun. Sehingga memungkinkan internet untuk bisa diakses 24 jam.  Hal ini menjadi peluang besar ibu-ibu untuk berbisnis online,” ungkapnya. (ryo/p).

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait