Jumat, 29 Maret 2024

Operasi Pasar Mandiri Daging Ayam Ras Diperpanjang

Diunggah pada : 12 Juni 2018 18:28:01 12

Jatim Newsroom – Operasi Pasar (OP) mandiri daging ayam ras harga Rp 30.000/Kg/ekor yang diselenggarakan Pemprov Jawa Timur melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur yang sedianya sampai 12 Juni 2018 diperpangang sampai 14 Juni 2018 atau H-1 Lebaran.

Operasi pasar yang dilakukan mulai 5-12 Juni 2018 (H-3 Lebaran) diperpanjang menjadi 14 Juni 2018 untuk menstabilkan harga pangan, khususnya daging ayam ras yang saat ini menembus rata-rata Rp 40.000- 50.000/kg.

Kepala Seksi Stabilisasi Bahan Pokok Bidang Perdagangan Dalam Negeri Diaperindag Jawa Timur, Tri Subiyantoro saat dihubungi di Op daging ayam ras di Sumenep, Selasa (12/6) mengatakan, OP daging ayam yang dimulai Selasa (5/6) dilakukan dibeberapa daerah di Jawa Timur yakni di Surabaya, Bangkalan, Pasuruan dan Sidoarjo ditambah di Kota Probolinggo dan Sumenep.

Diakuinya , menjelang Lebaran komoditas pangan daging ayam ras mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan dan sudah jauh melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yakni Rp 32.000/kg. "Meningkatnya harga daing ayam karena permintaan yang cukup tinggi sementara pedagang dipasar-pasar mulai berkurang karena sebagian sudah mudik berlebaran,” Tuturnya.

Kepala seksi Pemasaran Dinas Peternakan Prov Jawa Timur, Yudi Henry mengatakan, Operasi Pasar tersebut tidak hanya dilakukan di tingkat Provinsi, tetapi juga hingga Kabupaten Kota. Dimana akan disediakan berbagai bahan kebutuhan pokok, yang didalamnya juga termasuk daging ayam dan telor.

Di Surabaya OP dilakukan di Pasar Wonokromo, Pasar Tambakrejo dan pasar Pucang, di Kabupaten Bangkalan di Pasar Ki Lemah Duwur dan Pasar Senenan . Kemudian di Pasuruan di Pasar Besar dan di Kabupaten Sidoarjo dilakukan di Pasar Larangan dan Pasar Kriyan. “Kalau tidak dilakukan OP dikawatirkan akan naik terus, oleh sebab itu sebelum jauh mengalami kenaikankita upayakan, supaya lebih stabil lagi," tambahnya.

Menurut data dari Disperindag jawa Timur dan hasil pantauan reforter JNR di Pasar Surabaya, Selasa (12/6) Sementara harga pangan lainnya masih relatif terkendali meskipun ada kenaikan tetapi masih dalam batas kewajaran.

Komoditi seperti beras, untuk beras medium,  Ir 64 sekitar Rp 9.500/kg, Mentik angi Rp 11.500/kg dan Bengawan Rp 12.500/kg. Data dari disperindag Jawa Timur harga Daging ayam ras di pasar Surabaya rata-rata Rp 40.000/kg, di Probolinggo Rp 50.000/kg, di Banyuwangi Rp 44.000/kg, di Jember Rp 53.000/kg dan di ternggalek Rp 40.000/kg.  Sedangkan daging sapi juga masih tetap stabil dengan harga rata-rata Rp 110.000/kg dan telur ayam ras juga masih stabil dikisaran Rp 21.000-22.000/kg turun dari sebelumnya Rp 25.000/kg.  (ryo/p)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait