Kamis, 25 April 2024

Jatim Kondusif, Kapolda Apresiasi Jajaran Intelkam

Diunggah pada : 25 Juni 2019 22:18:20 5

Jatim NewsroomKondisi Jawa Timur yang aman dan kondusif saat ini tak lepas dari peran jajaran Intelejen dan Keamanan (Intelkam). Hal itu disampaikan Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan, saat Analisa dan Evaluasi (Anev) Intelkam Polda Jatim di Sidoarjo, Selasa (25/6).

“Terima kasih kepada seluruh peserta dari jajaran Intelkam atas kerja kerasnya dalam memantau situasi keamanan di wilayah Jawa Timur. Suasana kondusif ini tak lepas dari informasi dan kinerja dari jajaran Intelkam,” kata mantan Wakabaintelkam Mabes Polri tersebut.

Terkait suasana politik paska Pemilu, ia juga memberikan apresiasi khusus. “Mengingat situasi Pemilu 2019 di Jawa Timur sangat kondusif. Hal itu atas peran serta anggota di lapangan sehingga pemilu berjalan aman lancar dan kondusif,” ungkapnya.

Dalam menjaga Jatim tetap aman, Kapolda bersama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Pangdam V Brawijaya juga sempat mendeklarasikan Jogo Jawa Timur dan Tolak Kerusuhan pada tanggal 15 Juni lalu.

Gubernur Khofifah juga sempat menjelaskan, deklarasi tolak kerusuhan itu dilakukan karena paska pagelaran Pilpres 2019 ini beberapa kerusuhan sempat terjadi di Jakarta hingga Jawa Timur. Untuk itu, ia bersama para Forkopimda berkomitmen jika kejadian kerusuhan di Jatim, seperti pembakaran Mapolsek Tambelangan Sampang, Madura merupakan yang terakhir terjadi.

"Kita belajar dari beberapa konflik di negara lain. Jika dibiarkan dan tidak ditolak, maka konflik tersebut akan keluar. Untuk itu, kami berkomitmen mengajak masyarakat Jawa Timur menolak seluruh bentuk kerusuhan," ujar Khofifah.

Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI R Wisnoe Prasetija Boedi juga mengajak warga Jawa Timur, khususnya Surabaya untuk tetap Jogo Suroboyo, Jogo Jawa Timur, dan Tolak Kerusuhan. "Surabaya ini adalah rumah kita bersama. Kita tinggal dan hidup setiap detik, menit, jam, hari, bulan, tahun. Bahkan dari tahun ke tahun di sini. Mari jaga rumah kita bersama," tuturnya. (afr/s)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait