Jumat, 19 April 2024

Berjalan Khidmat, Peringatan Detik Proklamasi 2018 di Grahadi Diawali Lagu ‘Nusantara Lima’ dan Dentuman Meriam Batalyon Pasmar Dua

Diunggah pada : 17 Agustus 2018 13:41:51 8

Jatim Newsroom-  Upacara detik-detik proklamasi peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-73, diadakan di halaman Gedung Negara Grahadi Surabaya, dimulai tepat pukul 10.00, Jum’at (17/8).

HUT kemerdekaan RI 2018 kali ini  mengusung tema “Kerja Kita Prestasi Bangsa”. Tema tersebut menjelaskan bahwa kegiatan terpenting adalah merangkul kesatuan yang saling melengkapi yang disimbolkan menggali kesinambungan yang memiliki arti suatu kemajuan dalam bekerja.

Sebelum memperingati detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI 2018 tersebut, para tamu undangan dan peserta upacara  di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jawa Timur, dihibur oleh penampilan dua bersaudara yaitu, Yohana Fanda Indira Prasetya dan Johanes Fandi Indra Prasetya  yang menyanyikan lagu berjudul Nusantara Lima, bersama paduan  suara Gina Bahana Nusantara Dari Kabupaten Tulungagung  dan 1000 siswa-siswi  SMA serta SMK  dari 18 sekolah berbagai daerah di Jawa Timur, dengan iringan Young Orchestra Jawa Timur.

Peringatan detik-detik Proklamasi  yang dipimpin oleh komandan upacara  Letnan Kolonel Laut Yulius A, Zaenal tersebut dimulai dengan dentuman meriam sebanyak 17 kali  yang dilaksanakan dilaksanakan oleh Batalyon Kowitser Pasmar dua dipimpin oleh Letkol Marinir Yana Karyana dan  bunyi sirine oleh PMK Kota Surabaya.

Adapun Paskibraka dalam upacara ini beranggotakan 74 siswa dan siswi SMU yang berprestasi  dari  38 Kota dan Kabupaten di Jawa Timur.  Paskibraka terdiri dari 3 kelompok, yaitu kelompok 17, 8 dan 45, dengan  Komandan Paskibraka  Letnan Satu Infantri Muhammad Junaidi, SSip alumni akademi  militer 2011.

Petugas pembawa baki dipercayakan kepada  Reza Afra Fabila dari kabupaetn Pasuruan, sementara   Petugas pengibar bendera, Kharisma Putra Pamungkas  dari Kabupaten Magetan , Yasmin Fitri Lesmana Dari Kabupaten Jember Albaitul Rahman dari kabupaten Pamekasan.  Sebagai serpihan Wino Eko Marindo dari Kota Pasuruan , Theresia Fatimah Aura Wahyudi Santoso dari Kabupaten Ponorogo, Muhammad Rio Bagus Setiawan dari Kabupaten Bojonegoro.

Upacara kali ini diikuti oleh satu unit kompi satuan polisi Pamong Praja Provinsi Jatim, satu kompi Korp wanita TNI dan Polwan, satu Taruna Akademi Angkatan Laut, satu peleton TNI Angkatan Darat, satu peleton TNI Angakatan Laut, satu peleton TNI Angkatan Udara dan satu kompi Polri. Selain itu peserta non militer yaitu dari Korpri, Gabungan Siswa SMU, Tagana, Karang Taruna, Pam Kehutanan, Siswa Poltek Pelayaran, Akademi Teknik Dan Keselamatan Penerbangan,  Dan Pramuka Saka Wanabhakti.

Upacara dipimpin Gubernur Jawa Timur Dr H Soekarwo SH Mhum,  sebagai inspektur upacara dan Naskah Proklamasi dibacakan Abdul Halim Iskandar, Ketua DPRD Jatim serta Kepala Kanwil Kemenag Jatim sebagai pembaca doa. (mad/tim )

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait