Kamis, 25 April 2024

PRIA-WANITA JATIM KAWINKAN GELAR VOLI JUNIOR 2009

Diunggah pada : 20 Juli 2009 19:26:40 7
thumb

Tim voli indoor wanita dan pria Jatim akhirnya mampu mengawinkan gelar Kejurnas Voli Junior 2009. Bertanding di GOR Ngurah Rai, Denpasar, setelah mengalahkan lawanya di babak final di putrid Jatim berhasil mengalahkan tim putrid Jabar dengan skor 3 - 0 ( 25 - 20 25 - 13 25 – 11) sementara di final putra , Jatim berhasil mengalahkan tim Jateng dengan 3-1 ( 25 - 23 22 - 25 25 - 19 25 – 18) Sekretaris Umum Pengda PBVSI Jatim, AKP AY Murni via telepon Senin (20/7) malam di Denpasar mengatakan, dengan keberhasilan mengawinkan gelar juara tim putra-putri merupakan kebanggaan tersendiri bagi Jatim dan ini sesuai target yang dicanangkan sebelum berangkat ke Denpasar dan ini juga berkat rahmat Tuhan. Di pertandingan final Dwi Intan Sari dkk mampu meredam permainan dari tim Jabar yang merupakan juara bertahan 2008 yang sangat berpeluang mempertahankan gelar juara 2009, Permaianan cantik mampu di perliahtakan Dwi Intan Sari dkk, Di final wanita, Intan dkk tidak menemui kesulitan untuk mengandaskan Jabar 3-0 (25-20, 25-13, 25-11). Sedangkan tim pria mengulangi kemenangan atas Jateng, dengan 3-1 (23-25, 25-22, 25-19, 25-19).Tentu kemenangan ini disambut gembira oleh semua komponen voli Jatim. Sukses menjadi juara di luar kandang seolah menjawab keraguan berbagai pihak atas minimnya persiapan tim tersebut. Bagaimana tidak, pembentukan tim baru dilakukan dua pekan sebelum hari-H. Para pemain yang disaring dari Kejurda Voli Junior Jatim tersebut lantas menjalani seleksi selama sepekan. Itu pun, tim yang resmi baru terbentuk tepat sehari menjelang keberangkatan ke Pulau Dewata. Tak heran kalau persiapan itu dianggap sangat mepet. Mereka tidak perlu lagi diajari teknik dan sebagainya. Tinggal membangun soliditas saja. Dan selama seleksi itu secara tidak sadar kekompakan mereka terbangun,Hal serupa diakui manajer tim pria Loudry Maspaitella. Menurut mantan pemain nasional itu, hingga semi final pun Jatim belum menemukan lawan yang sepadan. Hampir semua provinsi dilibas dengan skor 3-0. Kalaupun melawan Jateng mereka kecolongan satu set, itu terjadi di penyisihan grup, saat pemain baru beradaptasi dengan atmosfer turnamenMeskipun persiapannya mepet, pemain yang kami bawa ini sudah jadi. Semua sudah tahu apa yang harus dilakukan. Kontribusi semua anak untuk tim sangat besar. Tapi anak-anak sangat bagus dalam menyerang. Tosser mampu melayani kebutuhan umpan para open spiker dengan sempurna.. Laga final. Tim pria dan wanita sama-sama menderita demam pangung di set pertama. Hanya saja, Intan dkk main lebih ngotot sehingga tidak sampai kehilangan set pembuka tersebut. Sedangkan tim pria, harus menyerah dengan poin tipis. Anak-anak membuat beberapa kesalahan yang tidak perlu di set pertama, sehingga lawan bisa memanfaatkan kelemahan itu. Seperti semi final kemarin, mereka agak ceroboh. Tapi setelah itu anak-anak mulai nyaman dengan permainannya dan bisa ambil kendali lagi. Setelah itu, semuanya mudah. Di sektor wanita kejadiannya juga seperti itu. Agak lengah di awal lanjut eks tosser tim BNI Taplus tersebut. Ini berarti Jatim sukses memperbaiki pencapaian tahun lalu. Pada edisi 2008, tim wanita kandas di partai puncak, sedangkan tim prianya hanya menduduki peringkat ketiga.Di pertandingan semifinal I Putu Randu dkk sama-sama mencatat kemenangan meyakinkan atas lawan-lawannya. Tim wanita membekuk NTB dengan skor 3-0 (25-11, 25-23, 25-16), sedangkan tim pria mengandaskan Bali deng¬an angka 3-0 (25-20, 25-21, 25-20).

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait