Jumat, 19 April 2024

Wagub Minta Rumah Sakit Lakukan Upaya Promotif-Preventif

Diunggah pada : 9 Agustus 2017 13:40:50 22

Jatim Newsroom- Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur, Saifullah Yusuf menghadiri Milad Ke-12 Rumah Sakit Umum (RSU) Al Islam HM Mawardi di Krian Sidoarjo, Rabu (9/8). Pada kesempatan ini, Wagub meminta rumah sakit melakukan upaya promotif-preventif pada masyarakat mengenai budaya hidup sehat.

"Saya yakin apabila rumah sakit melakukan upaya promotif-preventif seperti memberi penyuluhan kesehatan dan semacamnya akan lebih banyak pasien yang akan datang. Hal ini sudah terbukti di salah satu rumah sakit yang pernah saya kunjungi, alhamdulillah semakin ramai," kata Wagub yang akrab disapa Gus Ipul.

Ia menjelaskan, selama ini rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya lebih banyak melakukan langkah kuratif atau pengobatan. Hal tersebut, menurut Gus Ipul perlu diubah dengan cara mendidik masyarakat agar terbiasa menjaga kebersihan lingkungan. "Berapapun dana yang dimiliki jika mengandalkan kuratif tidak akan cukup," tegasnya.

Lebih lanjut, Gus Ipul mengungkapkan hal yang tidak kalah penting adalah tata kelola rumah sakit mulai dari pelayanan hingga limbah medis. Rumah sakit yang berhasil mengatur tata kelola dengan baik maka perkembangannya akan semakin pesat.

Sumber Daya Manusia (SDM), tambahnya, juga faktor yang sangat menentukan kualitas sebuah rumah sakit. Tenaga kesehatan mulai dari dokter, perawat dan bidan harus memiliki kualifikasi sesuai dengan standar yang telah ditentukan pemerintah.

"Apresiasi khusus perlu diberikan pada Yayasan Perumahsakitan Islam. Sudah berkembang sedemikian rupa hingga bisa besar seperti sekarang. Suksesnya rumah sakit Al Islam Mawardi juga suksesnya Pemprov Jatim," ujarnya.

Ketua Yayasan Perumasakitan Al Islam (Yapalis), Jamal Mawardi menuturkan saat ini Rumah Sakit Umum Al Islam Mawardi merupakan rumah sakit tipe c. Tenaga kesehatan terdiri dari 25 dokter spesialis, 9 dokter umum dan 4 dokter gigi.

Milad Rumah Sakit Umum Al Islam Mawardi ke-12, sambungnya, adalah wujud implementasi rasa syukur agar lebih maju dan membawa kemaslahatan untuk umat. "Rumah sakit untuk seluruh umat tanpa membeda-bedakan. Semua dilayani dengan hati," tandasnya. (Luk)

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait